31 August 2014

AEC 2015 / MEA 2015

Sumber gambar :
http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2014/08/15/
110024026/Ini.Pesan.SBY.soal.Masyarakat.Ekonomi.ASEAN.2015



AEC (ASEAN Economic Community)
disebut juga dengan
MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN)
dikenal juga sebagai
Pasar Bebas ASEAN

AEC adalah bentuk Integrasi Ekonomi ASEAN yang direncanakan akan tercapai pada tahun 2015. Apabila tercapai maka ASEAN akan menjadi pasar tunggal dan berbasis produksi tunggal dimana terjadi arus barang, jasa, investasi, dan tenaga kerja terampil yang bebas, serta arus modal yang lebih bebas di antara Negara ASEAN. 

Tujuan AEC / MEA :
  1. Menjaga stabilitas politik dan keamanan regional ASEAN
  2. Meningkatkan daya saing kawasan secara keseluruhan di pasar dunia
  3. Mendorong pertumbuhan ekonomi
  4. Mengurangi kemiskinan
  5. Menigkatkan standard hidup penduduk Negara Anggota ASEAN









Sumber : 



30 August 2014

Menggunakan Akun Jejaring Sosial Secara Bertanggung Jawab




Sudahkah Mitra Humas menggunakan akun jejaring sosial secara bertanggung jawab? 
Masih ingatkah Mitra Humas dengan pemberitaan di media massa terkait dengan update status seorang pengguna jejaring sosial path? 
Hendaklah itu menjadi pelajaran berharga untuk Mitra Humas sekalian.



Menurut Pasal 27 ayat 1, 2, 3 dan 4 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik menyatakan bahwa :

(1) Setiap Orang dengan sengaja dan tanpa hak mendistribusikan dan/atau mentransmisikan dan/atau membuat dapat diaksesnya Informasi Elektronik dan/atau Dokumen Elektronik yang memiliki muatan yang melanggar kesusilaan.

(2) Setiap Orang dengan sengaja dan tanpa hak mendistribusikan dan/atau mentransmisikan dan/atau membuat dapat diaksesnya Informasi Elektronik dan/atau Dokumen Elektronik yang memiliki muatan perjudian.

(3) Setiap Orang dengan sengaja dan tanpa hak mendistribusikan dan/atau mentransmisikan dan/atau membuat dapat diaksesnya Informasi Elektronik dan/atau Dokumen Elektronik yang memiliki muatan penghinaan dan/atau pencemaran nama baik.

(4) Setiap Orang dengan sengaja dan tanpa hak mendistribusikan dan/atau mentransmisikan dan/atau membuat dapat diaksesnya Informasi Elektronik dan/atau Dokumen Elektronik yang memiliki muatan pemerasan dan/atau pengancaman



KETENTUAN PIDANA

Menurut Pasal 45 ayat 1

(1) Setiap Orang yang memenuhi unsur sebagaimana dimaksud dalam Pasal 27 ayat (1), ayat (2), ayat (3), atau ayat (4) dipidana dengan pidana penjara paling lama 6 (enam) tahun dan/atau denda paling banyak Rp1.000.000.000,00 (satu miliar rupiah).







Sumber : 

29 August 2014

TIPS MENGHINDARKAN DIRI DARI ‘HIPNOTIS’




Modus kejahatan saat ini semakin beragam saja, salah satu yang paling berbahaya yaitu hipnotis, yang memungkinkan pelaku kejahatan mengambil seluruh harta korban dengan cara membuat korban tidak menyadari tindakannya.

Ada beberapa hal yang dapat Mitra Humas lakukan untuk menghindarkan diri dari ancaman hipnotis, di antaranya:


(1) Percaya dan yakin sepenuhnya bahwa kejahatan hipnotis tidak akan mempan kepada orang yang menolaknya, karena seluruh proses hipnotis adalah proses SELF HYPNOSIS (kita mensugesti diri sendiri). Rasa takut kita dimanfaatkan oleh pelaku hipnotis.

(2) Curigalah pada orang yang baru anda kenal dan berusaha mendekati Anda, karena seluruh proses hipnotis merupakan teknik komunikasi yang sangat persuasif.

(3) Waspadalah terhadap orang yang menepuk Anda dan hindari dari percakapan yang mungkin terjadi. Ketika Anda fokus pada ucapannya, pada saat itulah sugesti sedang dilontarkan. Segeralah pindah dari tempat itu dan alihkan perhatian Anda ke tempat lain.

(4) Sibukkan pikiran Anda dan jangan biarkan pikiran kosong pada saat Anda sedang sendirian di tempat umum. Pada saat pikiran kosong, alam bawah sadar Anda terbuka sangat lebar, sehingga membawa peluang sugesti dari hipnotis masuk.

(5) Waspadalah terhadap rasa mengantuk, mual, pusing, atau dada terasa sesak yang datang tiba-tiba secara tidak wajar, karena kemungkinan saat itu ada seseorang yang berusaha melakukan telepathic forcing kepada Anda. Segera niatkan untuk membuang seluruh energi negatif tersebut, cukup dengan cara visualisasi dan berdoa menurut agama dan keyakinan Anda.

(6) Hilangkan kebiasaan latah, karena latah dapat membuka alam bawah sadar untuk mengikuti perintah.

(7) Hati-hati terhadap beberapa orang yang tiba-tiba mengerumuni Anda tanpa suatu hal yang jelas dan pergilah ke tempat yang ramai atau laporkan kepada petugas keamanan. Kadang para pelaku kejahatan hipnotis melakukan aksinya secara berkelompok, seolah-olah saling tidak mengenal.

Tetaplah Waspada Dan Hati-Hati Mitra Humas, Awali Aktivitas Mitra Humas Dengan Doa


by Polda Metro Jaya







Sumber : 

Tips untuk Menjadi Orang Kaya

Membantu orang lain melalui pendidikan
Membantu orang lain melalui pendidikan via hkchcc.org



Menjadi orang sukses itu tidak mudah. Banyak yang harus dilakukan menuju kesuksesan. Seperti sosok Li Ka-Shing, orang terkaya se-Asia yang juga pengusaha sukses di Hongkong. Li Ka-Shing yang kini berumur 86 tahun, menekuni bisnisnya dari nol.

Dia harus berhenti sekolah di umur 15 tahun karena ayahnya meninggal dunia dan Li kecil harus bekerja 16 jam per hari di perusahaan plastik di Tiongkok. Berkat kerja kerasnya, usahanya berkembang pesat dan kini menjadi salah satu perusahaan terbesar di dunia.

Sebelumnya, Hipwee pernah berbagi tentang sosok Li Ka-Shing dalam artikel Mau Cepat Kaya? 
Selalu Bagi Penghasilanmu Jadi 5 Bagian. 
Kali ini, Hipwee ingin berbagi pelajaran tentang hidup yang bisa kita ambil dari kehidupan Li Ka-Shing. 
Apa aja?



1. Jangan Meremehkan Kekuatan Makan Siang, Menjamu Orang Lain Untuk Makan Siang Itu Penting
Makan siang adalah suatu hal yang sederhana. Namun, bagi Li Ka-Shing, makan siang itu luar biasa. Menjamu makan siang merupakan bentuk ucapan terimakasih yang sederhana untuk orang-orang yang telah membantu pekerjaannya.
Dengan membelikan makan siang untuk orang yang berkemampuan lebih dari dirinya, Li dapat memperkuat lingkaran pertemanannya dan itu dapat meningkatkan reputasi dan imejnya di mata orang lain.
Jadi, apa salahnya membelikan rekan kerjamu makan siang demi membangun tali pertemanan yang kuat?

2. Jadilah Kutu Buku!
Jangan malas untuk membaca. Itu yang kita bisa dapatkan dari sosok Li Ka-Shing. Dia sudah berumur 86 tahun, tapi dia tetap terus membaca. Prinsip hidup dari Li adalah membeli buku dan pahami setiap ilmu yang ada di buku, lalu tuliskan kembali apa yang kamu dapat dengan kata-katamu sendiri.
Akan lebih baik jika kamu bisa membagikan ilmu yang kamu dapat dengan teman-temanmu. Dengan begitu, orang lain akan melihatmu sebagai pribadi yang menarik dan mempunyai kredibilitas yang baik.

3.  Belajar Menjual Itu Seperti Menjadi Serigala
Li Ka-Shing terjun ke dunia bisnis dari nol.  Awalnya, dia hanya seorang buruh pabrik plastik dengan gaji kecil. Kegigihannya dalam bekerja, membuat dia menjadi pribadi yang berani. Setelah menjadi buruh, Li mencoba bekerja sebagai salesman.
Bagi sosok ayah 2 anak ini, menjual barang itu tidak mudah. Menjual barang merupakan suatu tantangan dan mempunyai keahlian berjualan itu sesuatu yang tidak biasa. Semua pelaku bisnis yang suskes memulai karirnya sebagai salesman. Menjadi seorang salesman adalah hal yang tidak gampang.
Seorang salesman harus pintar menjual mimpi dan masa depan. Seperti serigala, salesman harus cerdik dalam melihat peluang di sekitarnya.
“Sensitif terhadap lingkungan dan punya kecakapan untuk memprediksi pasar adalah kemampuan dasar untuk menjalankan suatu bisnis” 

4.  Sekaya Apapun Kamu, Tetaplah Jadi Pribadi yang Sederhana
Berpenampilan sederhana adalah salah satu ciri Li Ka-Shing. Menjadi orang terkaya se-Asia, tidak mengubah gaya hidupnya yang sederhana. Bagi Li Ka-Shing, penampilan itu tidak terlalu penting. Yang penting adalah bagaimana kita bersikap jujur ke orang-orang yang kita sayang.
Jika harus hidup berhemat, beri tahu mimpimu dan alasan kenapa kamu harus berhemat ke keluarga dan orang terdekat. Tidak perlu khawatir, jika sudah sukses kelak kita pasti bisa membeli apa yang kita inginkan.

5. Belajar Dari Orang Lain Dengan Cara Menawarkan Bantuan
Setiap orang pasti membutuhkan bantuan. Jika ada orang yang membutuhkan bantuan, tawarkan bantuanmu dengan ringan. Dengan membantu orang lain, secara tidak langsung kemampuanmu pun  akan terasah. Sembari mengembangkan kemampuan, kamu juga bisa sekaligus menjalin hubungan baik dengan orang lain.
Li Ka-Shing pun begitu. Dengan membantu orang lain, dia belajar untuk mengembangkan dirinya dan juga belajar dari orang lain bagaimana membangun usaha yang sukses.

6. Rencanakanlah Segala Hal yang Ingin Kamu Capai
Bagi Li, melakukan perencaanaan dalam hidup itu penting. Dengan merencanakan sesuatu untuk hidup, kita akan tahu ke mana arah masa depan kita. Kamu bercita-cita ingin menjadi seorang pengusaha muda? Rencanakan dan siapkan semuanya dari masa mudamu. Mulailah untuk mencari pekerjaan lepas yang akan meningkatkan pengalamanmu.
Suatu saat nanti, kamu akan melihat hasil dari segala usahamu. Seperti kata Li:
“Life can be designed. Careers can be planned. Happiness can be prepared”

7. Jangan Biarkan Ego Menguasai Dirimu
Saat seseorang sudah mencapai puncak karirnya, egonya pun mulai terlihat. Li Ka-Shing sangat menjaga ego-nya. Baginya ego adalah musuh terberat dalam hidup. Belajarlah untuk mengontrol ego dan menjadi pribadi tanpa pamrih dalam melakukan sesuatu.
Menghargai pendapat orang lain dan berbagi kebaikan kepada semua orang adalah bentuk penguasaan ego diri. Jangan biarkan uang dan harta membutakan matamu. Saat kamu sudah mencapai kesuksesanmu, jangan lupakan orang-orang yang telah membantumu.

8. Memamerkan Kekayaan Itu Tidak Ada Gunanya
Hidup itu terus berputar. Begitu juga dengan uang. Bagi Li, menghabiskan harta untuk hal-hal yang tidak berguna adalah sia-sia. Memamerkan kekayaan bukanlah gayanya.
Kunci kesuksesan Li Ka-Shing adalah berbagi apa yang dia punya untuk orang lain dan tidak memamerkan apa yang dia miliki. Sesusah apapun keadaannya, dia tetap menjadi sosok yang  murah hati dan dermawan. Saat dia punya banyak harta, dia menghabiskan apa yang dia punya melalui lembaga sosial  Li Ka-Shing Foundation untuk kesehatan dan pendidikan.
Kehidupannya yang kini bergemilang harta tidak membuatnya melupakan orang lain.

9. Disiplinkan Diri dan Tetap Fokus Dalam Meraih Apa yang Kamu Inginkan
Disiplin terhadap diri sendiri dan fokus menjalani segala pekerjaan yang ada merupakan pedoman hidup bilyuner  ini. Dia tidak akan mencapai kesukesan seperti sekarang jika ia tidak fokus dan disiplin dalam hidup. Namun fokus dalam pekerjaan tidak membuat dia melupakan keluarganya.
Justru, pedoman ini turun ke anak-anaknya yang juga mengikuti jejak sang ayah menjadi pengusaha. Alhasil, kedua anak Li menjadi pengusaha sukses dan memimpin perusahaan besar di Kanada.
Li juga tidak takut jatuh miskin. Baginya, yang terpenting adalah investasi diri dengan meningkatan kemampuan dalam dirimu. Dengan begitu, orang lain akan melihatmu sebagai seorang yang mempunyai kelebihan yaitu bijak dalam mengatur kehidupan.
Kamu pun bisa mengikuti cara hidup Li Ka-Shing. Fokus dalam menjalankan passion-mu dan disiplin terhadap diri sendiri. Kalau kamu ingin membeli sesuatu, pikirkan lagi, apakah barang yang kamu beli akan berguna untukmu atau tidak. Kamu harus tahu apa yang lebih penting dalam hidupmu dan apa yang bermanfaat untuk kamu investasikan demi masa depanmu.
“You don’t need to be afraid of being poor. You need to know how to invest in yourself and increase your wisdom and stature.”

Hidup itu berputar. Kadang kala ada waktunya kita berada di puncak, kadang kala kita harus terpuruk dalam menjalani hidup.
Li Ka-Shing membuktikan bahwa hidup itu penuh perjuangan. Tidak ada kata menyerah dalam mencapai kesuksesan. Kalau kamu mau hidupmu berubah, saatnya kamu lakukan yang terbaik demi masa depanmu!







Judul asli : 9 Pelajaran Kehidupan dari Orang Terkaya Se-Asia 
Oleh : Christiani Dwi P. Manullang

28 August 2014

PKPM (Penanggulangan Kemiskinan berbasis Pemberdayaan Masyarakat)

WORKSHOP
Peningkatan Peran Pemerintah Daerah 
Dalam Penanggulangan Kemiskinan Berbasis Pemberdayaan Masyarakat



SEMARANG - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bersama Pokja Pengendali PNPM Mandiri yang dikoordinasikan oleh Kementerian Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat secara resmi meluncurkan Kerjasama Model Penanggulangan Kemiskinan Berbasis Pemberdayaan Masyarakat (PKPM) Menuju Desa Berdikari di Jawa Tengah.


Kerja sama secara resmi dilakukan Gubernur Jawa Tengah H Ganjar Pranowo SH dengan Deputi Menko Kesra Bidang Koordinasi Penaggulangan Kemiskinan dan Pemberdayaan Masyarakat Kemenko Kesra selaku Ketua Pokja Pengendali PNPM Mandiri Sujana Royat, dan Direktur Penanggulangan Kemiskinan Bappenas Rudi S Prawiradinata, pada Penutupan Workshop Peningkatan Peran Pemerintah Daerah dalam PKPM terkait Implementasi UU Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, di Hotel Novotel Semarang, Rabu (27/8).

Pemerintah Jawa Tengah berkomitmen melaksanakan kerjasama model PKPM dengan menetapkan lokasi pilot di tujuh kabupaten yang berada di DAS Serayu dan DAS Luk Ulo. Yaitu Kabupaten Banjarnegara, Banyumas, Cilacap, Kebumen, Purworejo, Purbalingga, dan Wonosobo.

“Kemiskinan kita punya. Selama ini sudah ada instrumen PNPM. Dana amanah pun sudah ada,” ungkap Ganjar.

Ditambahkan, untuk membantu pembangunan di pedesaan, pemerintah provinsi sudah mengalokasikan bantuan anggaran untuk masing-masing desa. Jumlah anggaran yang diberikan bervariasi sesuai dengan kondisi kemajuan desa, yakni Rp 40 juta untuk desa dengan penduduk miskin rendah, Rp 60 juta untuk desa berpenduduk miskin sedang, dan Rp 100 juta untuk desa dengan kemiskinan tinggi. Pemberian bantuan itu sekaligus jembatan menuju pelaksanaan Undang-Undang Desa dengan anggaran desa yang lebih banyak.

Yang harus diperhatikan, kesiapan rencana aksi, pelaksana, sosialisasi kepada perangkat desa dan masyarakat desa, dan juga sosialisasi hukum yang terkait dengan pengelolaan anggaran tersebut.

“Jangan sampai ada jaksa masuk desa,” kata Ganjar.

Untuk melaksanakan komitmen itu, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah meminta dukungan Pemerintah Pusat melalui Kementerian Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat. Apalagi Pemerintah Pusat berkepentingan terhadap pelaksanaan Model PKPM di daerah, sebagai implikasi Undang undang Nomor 6 tahun 2014 tentang Desa, agenda peta jalan PNPM mandiri (penguatan peran daerah dalam pemberdayaan masyarakat), serta Masterplan Percepatan dan Perluasan Pengurangan Kemiskinan Indonesia (MP3KI).

Deputi Menko Kesra Sujana Royat meyakini Pemerintah Provinsi Jawa Tengah mampu melayani seluruh masyarakat miskin yang ada di wilayahnya. Jika berhasil di Jawa Tengah, program ini bisa menjadi percontohan untuk daerah lain.

Ditambahkan, dengan penyelenggaraan workshop, diperoleh rumusan koordinasi dan pembagian peran pemerintah pusat dan pemerintah daerah dalam melaksanakan PKPM, serta rencana aksinya yang dilakukan. Materi yang diberikan meliputi pelaksanaan 10 komponen pemberdayaan masyarakat dalam UU tentang Desa. Yakni, alokasi anggaran dan mekanisme penyaluran dana, penyelenggaraan pendampingan desa, perencanaan dan penganggaran desa, sistem dan mekanisme dan tata kelola yang baik, kelembagaan masyarakat, pengelolaan asset masyarakat, pengarusutamaan program kementerian/ lembaga berbasis desa, pengelolaan keuangan desa, peningkatan kapasitas desa, serta sistem informasi dan sosialisasi.

Asisten Deputi Urusan Pemberdayaan Masyarakat Kemenko Kesra Pamuji Lestari menambahkan pelaksanaan PKPM di Jawa Tengah merupakan tindak lanjut workshop Penguatan Kebijakan dan Kemampuan Pemberdayaan Masyarakat Melalui Kelembagaan Multipihak, yang diselenggarakan Kemenkokesra 2013 lalu.

“Kita harus sepakat tentang prinsip UU Desa. Satu desa satu perencanaan, satu desa satu produk. Kita mulai tujuh daerah di Jawa Tengah, kecil tapi berhasil,” tandasnya.

(humas jateng)







Judul asli : Satu Desa Satu Perencanaan

Twitter Akan Buka Kantor di Indonesia



Jaringan Sosial Badan Harapan untuk Tekan ke Fast-Growing Emerging Markets 

Singapura-Twitter Inc tWTR + 2.85% rencana untuk membuka kantor di Indonesia dengan jumlah penduduk dalam tiga sampai enam bulan ke depan, seorang eksekutif mengatakan, menyoroti pentingnya pasar negara berkembang yang tumbuh cepat sebagai perusahaan berusaha pertumbuhan di masa depan. 


Twitter Global Presiden Pendapatan dan Kemitraan Adam Bain mengatakan kepada The Wall Street Journal dalam sebuah wawancara bahwa kantor akan berbasis di ibukota, Jakarta, dan akan rumah penjualan dan tim pengembangan bisnis, antara staf lain. 

Kantor Jakarta akan Twitter pertama di Asia Tenggara di luar kantornya di Singapura, yang dibuka tahun lalu, terutama untuk melakukan pekerjaan penjualan regional. Di tempat lain di kawasan Asia-Pasifik, Twitter memiliki kantor di Seoul, Tokyo dan Sydney. 

Mr Bain mengatakan dia tidak bisa memberikan rincian tentang jumlah staf yang akan dipekerjakan untuk bekerja di kantor Jakarta. 

"Anda melihat Indonesia dan Anda melihat ukuran penonton di sana dan bagaimana mereka menggunakan Twitter, dan itu super-menyegarkan," kata Mr Bain. "Secara keseluruhan itu akan menjadi kantor yang cukup lintas fungsional bagi kita dalam hal peran orang-orang di dalam kantor dan spesialisasi yang berbeda yang dimiliki tim."

Pasar negara berkembang yang tumbuh cepat seperti Indonesia sangat penting sebagai Twitter berusaha untuk meningkatkan para penggunanya dan pendapatan iklan di luar negeri. Perusahaan tidak keluar pengguna oleh negara, tapi para analis mengatakan Indonesia adalah salah satu pasar yang terbesar, dengan penduduk 240 juta orang, sekitar setengah dari mereka berada di bawah usia 30. 

Pemilihan presiden Indonesia baru-baru ini adalah subjek dari hampir 95 juta tweets dari awal tahun ini, menurut data internal dari Twitter. 

Twitter pada kuartal kedua mengatakan pendapatan lebih dari dua kali lipat menjadi $ 312.200.000, meskipun perusahaan tetap menguntungkan. 

Perusahaan mengatakan telah 271 juta pengguna aktif bulanan, sekitar 75% di antaranya berada di luar AS Tapi Twitter berasal proporsi yang jauh lebih kecil dari pendapatan internasional. 

Memperluas kehadirannya di negara-negara seperti Indonesia bisa membantu mengatasi tantangan itu, Mr Bain mengatakan, karena memiliki staf di sana akan memungkinkan perusahaan untuk bekerja lebih erat dengan pengiklan dan pemasar.

Awal pekan ini, Twitter mengatakan sedang membawa program periklanan untuk 12 pasar negara berkembang, terutama di Eropa Timur dan Tengah, menggarisbawahi ekspansi di luar negeri. 

Facebook, FB -1,04% yang bersaing dengan Twitter untuk dolar iklan, Maret membuka kantor di Jakarta. Jaringan sosial yang dominan di dunia mengatakan memiliki beberapa 69 juta pengguna di negara tersebut. Facebook tidak mengungkapkan peringkat untuk pengguna dengan negara, tetapi perusahaan penelitian memperkirakan bahwa ukuran basis pengguna di Indonesia hanya menduduki peringkat di belakang mereka di Amerika Serikat, India dan Brazil. 

"Bukaan global yang Kantor kami hanya terjadi selama 12 sampai 18 bulan," kata Mr Bain. "Ini benar-benar hari-hari awal bagi kita." 

Menulis untuk Newley Purnell di newley.purnell @ wsj.com







Sumber: 

27 August 2014

Tips Memilih dan Menyimpan Ikan yang Sehat

cara dokter pilih ikan

Saran Dokter Memilih dan Menyimpan Ikan yang Sehat

Klikdokter.com - Kita semua tahu bahwa ikan sangat baik untuk tubuh karena mengandung omega-3, protein, vitamin, dan mineral. Mengkonsumsi ikan dikatakan dapat menurunkan risiko stroke dan Serangan jantung.
Namun seringkali kita kesulitan memilih ikan yang bagus. Selain itu, banyak juga ikan yang sudah terkontaminasi merkuri dan dapat menyebabkan kerusakan pada saraf dan ginjal. Ikan yang tidak dimasak dengan baik juga dapat menyebabkan keracunan.
Bagaimana cara memilih ikan ketika membeli agar tercegah dari bahaya kesehatan yang ada?









ikan pilih
Hal yang Dapat Dilakukan Ketika Membeli Ikan:

Tips saat membeli ikan:
  1. Belilah ikan di tempat yang terpercaya
  2. Pilihlah ikan yang disimpan di dalam pendingin atau kotak es
  3. Tanyakan kepada penjual mana ikan yang paling terakhir sampai
  4. Jangan beli ikan yang berbau tidak sedap / amis dan tidak bersih, tukar dengan ikan yang segar
  5. Setelah membeli ikan, segera bawa pulang ke rumah dan masukan ke dalam kulkas.

Berikut ini adalah jenis makanan laut yang paling aman dikonsumsi menurut Food and Drug Association (FDA) karena memiliki kandungan merkuri paling kecil:
  • tuna kaleng,
  • udang,
  • salmon,
  • kepiting,
  • lele,
  • kerang,
  • ikan cod, dan
  • ikan sebelah (flatfish).


Jenis ikan yang mengandung kadar merkuri lebih tinggi yaitu:
  • hiu,
  • ikan todak,
  • tuna,
  • marlin,
  • halibut,
  • turbot, dan
  • sea bass.









Tips Menyimpan Ikan:
Menyimpan ikan yang baik dan dianjurkan untuk kesehatan:
·         Segera simpan ikan di kulkas, paling baik di dalam freezer.
·         Pastikan ikan dimasukkan ke dalam wadah sebelum dimasukan ke dalam kulkas.
·         Jangan simpan ikan di dalam air
·         Jangan biarkan cairan dari ikan menetes pada makanan lain yang sudah siap dimakan
·         Cuci semua peralatan yang digunakan untuk menyiapkan makanan laut dengan air sabun panas


26 August 2014

Mengapa Banyak Website Berwarna Biru?



Sumber :







Mengapa banyak website warna biru?

1. Biru adalah salah satu warna paling penting dalam "Branding". Branding dalam bisnis sendiri artinya adalah suatu proses untuk menciptakan nama dan pandangan yg unik pd konsumen mengenai suatu produk dan jasa melalui kampanye iklan dengan tema yg konsisten.
2. Biru adalah salah satu dari "Fantastic 3 of color" bersama dgn merah dan kuning. Dan merupakan salah satu warna yg natural.
3. Konsumen memiliki sifat yg macam2, tapi sebagian besar mereka menyukai warna biru.
4. Warna biru paling banyak mempengaruhi persepsi konsumen thdp suatu website.
5. Warna biru juga bersifat mengundang sebagai warna website karna bersifat friendly.
6. Biru juga bersifat kontras sehingga agan bisa baca tulisan putih atau hitam dengan gampang.
7. Warna biru juga diketahui memberi efek yg menenangkan, sehingga viewer tidak cepat bosan.
8. Untuk kasus Facebook, warna biru dipilih karna si pencipta Mark Zuckerberg buta warna merah-hijau. Baru tau ga? hehehe
http://www.sfgate.com/technology/bus...rg-2479877.php

Sumber :

Workshop PNPM Mandiri Perdesaan Kabupaten Ponorogo 2014


Pembukaan Workshop Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM-MPd) Kabupaten Ponorogo Tahun 2014 oleh Bupati Kabupaten Ponorogo









Penyampaian Materi Workshop Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM MPd) Kabupaten Ponorogo Tahun 2014
( Gambaran Umum ; Kebijakan Implementasi UU Desa melalui PNPM-MPd ; Hasil Kegiatan Sarpras TA 2013 ; Progres Tahapan PNPM-MPd 2014 ; Evaluasi Penanganan Masalah ; Hasil Audit Inspektorat ; Kegiatan Keuangan BLM dan Dana Bergulir )








Penutupan Workshop Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan 
( PNPM MPd ) Kabupaten Ponorogo Tahun 2014







Pelaksanaan Workshop Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan ( PNPM - MPd ) Kabupaten Ponorogo Provinsi Jawa Timur Tahun 2014 yang dilaksanakan di Tambak Kemangi Resort, bersamaan dengan Workshop Peningkatan Peran Pemerintah Daerah dalam Penanggulangan Kemiskinan Berbasis Pemberdayaan Masyarakat yang dilaksanakan di Semarang Provinsi Jawa Tengah. 

25 August 2014

Infrastructure Development of Space Oceanography (INDESO) Project




PENAWARAN LOWONGAN KERJA INDESO PROJECT

Infrastructure Development of Space Oceanography (INDESO) Project, sebuah proyek pembangunan infrastruktur oseanografi dan aplikasi berbasis satelit untuk mendukung kebijakan program Kelautan dan Perikanan nasional.

Kami membuka kesempatan kepada anak bangsa yang mempunyai keahlian dibidang Teknik khususnya Teknik Informatika / SIG / Teknik Elektro untuk mengaplikasikan ilmunya sebagai Engineer untuk operasionalisasi radar ground receiving system di Perancak, Jembrana &ndash Bali. Dengan ketentuan sebagai berikut:



Kualifikasi Umum :
  1. Predikat Diploma III/ Sarjana (S I) dari Perguruan Tinggi terkemuka Jurusan D III Teknik/ Teknologi Informatika, D III Sistem Informasi Geografis, D III Teknik Elektro dan S I Teknik;
  2. Mampu berbahasa Inggris secara aktif baik lisan maupun tulisan;
  3. Bersedia bekerja dalam Shift & hari libur; dan
  4. Memiliki kemampuan komunikasi, kepemimpinan, serta hubungan interpersonal yang baik.



Posisi yang ditawarkan.

System Engineer
Klasifikasi Pendidikan : Minimal D-III Teknik / Teknologi Informatika
Klasifikasi Tugas: melakukan monitoring software dan hardware dan melakukan koordinasi dengan chief operator.

Operation Engineer
Klasifikasi Pendidikan : Minimal D-III Sistem Informasi Geografis/ Teknologi Informasi Kelautan
Klasifikasi Tugas: Membantu system operators dalam proses akuisisi dan produksi, mendeteksi adanya kendala teknis an melakukan prosedur perbaikan

Hardware Maintenance (Radar Technician)
Klasifikasi Pendidikan : Minimal D-III Teknik Elektro
Klasifikasi Tugas : Memantau dan merawat instalasi antena radar (RTS & RVAS). Berkoordinasi dengan IT specialist.

Pengelola Umum
Klasifikasi Pendidikan : Minimal S-I Teknik/ Sains 
Klasifikasi Tugas : Melakukan pengelolaan operasional akuisisi dan produksi, melakukan penjadwalan dan persiapan technical/ operation/ urgent-calls.


Kirim surat lamaran berserta CV, Copy Ijasah dan Transkrip Nilai, Pas foto terbaru dan data pendukung lainnya, ke :
  1. Pusat Pengkajian dan Perekayasaan Teknologi KP, Gedung Badan Litbang KP II, Lantai 5, Jalan Pasir Putih I, Ancol Timur, Jakarta Utara, 14430, atau
  2. Kirimkan scan lamaran anda melalui alamat email setiawan.agus@gmail.com atau maunentiafallia@gmail.com
  3. Berkas surat lamaran diterima paling lambat 2 September 2014.



24 August 2014

Suzuki Hustler, Mobil Crossover 600cc









アクセサリー カタログ










HOT! Suzuki Mau Boyong Mobil Crossover Kecil 600cc 'Hustler' ke Indonesia

Otosia.com -
Pimpinan Suzuki Indonesia mengatakan bahwa mereka sedang bersiap dengan hadirnya mobil kecil baru, Suzuki Hustler. Bukan sekadar menjadi produk baru dari pabrikan negeri samurai ini, Suzuki Hustler --jika jadi masuk ke Indonesia-- akan menjadi mobil mungil bermesin 600 cc pertama yang bergenre crossover, bahkan mungkin jadi yang pertama untuk mesin sekecil itu.
"Ya. Kami mau bawa Hustler ke Indonesia, tetapi untuk memperlihatkan dulu kepada publik di Indonesia," kata Seiji Itayama, Managing Director 4W PT Suzuki Indomobil Sales, yang mengatakan bahwa pihaknya akan memanfaatkan momen pameran akbar otomotif IIMS 2014 mendatang.
Kehadirannya sempat menjadi perbincangan setelah muncul di Tokyo Motor Show tahun lalu. Mesinnya hanya tiga silinder dengan kapasitas 658 cc yang didukung transmisi CVT. Ukurannya kompak, yakni dengan panjang 3.395 mm, lebar 1.475 mm, dan tinggi 1.630 mm. Sementara itu, bobotnya 790 kg.
Pada saat dipamerkan kala itu,  Suzuki Hustler ditampilkan sebagai kendaraan untuk jalan-jalan karena memang mengedepankan energi semangat anak muda.
Misalnya, pintu bagian belakang bisa dipasangi tambahan tirai sehingga jadilah semacam tenda dadakan. Rasa nyaman untuk sekadar berkemah level ringan itu ditunjang pula oleh ratanya alas  untuk tidur yang diperoleh jika semua kursi di kabin direbahkan.




>>>>>>>



Test Drive Suzuki Hustler

Tokyo - Boleh jadi, mobil yang tengah menjadi perbincangan khususnya di segmen kei car (mobil kecil) adalah Suzuki Hustler. Mobil ini mendobrak pakem-pakem sebelumnya yang dianut di segmen kei car.
Bagaimana rasanya mengendarai mobil ini?

1. Ukuran ban
Suzuki memang merancang Hustler untuk melewati semua batas dari genre kei car. Mungkin salah satu aspek yang paling nyata terlihat adalah bagian ban yang boleh dibilang kebesaran untuk mobil kecil.
Dengan ukuran 165/60 R15, Hustler menawarkan handling dan kenyamanan yang biasanya ditemui di mobil compact.
Mobil-mobil kecil versi wagon biasanya sangat tabu untuk menyempitkan ukuran kabin karena penggunaan ban yang lebih besar. Nah dengan statusnya sebagai kei car SUV maka Suzuki bisa memilih ban tersebut.

2. Mesin
Sementara itu Hustler diperkuat mesin bertenaga 52 daya kuda. Masih terlalu kecil? Anda bisa mendapatkan turbo yang meningkatkan lagi tenaga mesin sampai 64 dk.
Itu artinya, mobil memiliki lebih banyak torsi dan bisa digunakan bahkan di rpm yang rendah.
Untuk transmisinya, Hustler yang dilengkapi dengan transmisi AT akan menjamin perubahan gigi dengan mulus.
Turbonnya juga membuat mobil terasa memiliki banyak tenaga. Tidak perlu menekan pedal gas sampai ke kabin mobil untuk membuat mobil ngebut. Cukup 'toel' saja pedal gasnya maka mobil bisa berakselerasi.
Tidak hanya mobil memiliki tenaga dan torsi, tetapi saya merasa hampir tidak ada friksi atau gesekan dari mesin.

3. Kesimpulan
Hustler menawarkan cara berkendara yang nyaman dan mesin yang cukup bertenaga.
Saya merasa Hustler sudah melewati batas-batas dari kei car. Kei car yang satu ini tidak hanya cocok digunakan untuk harian tetapi bisa juga dipakai untuk perjalanan yang lebih jauh.
Hustler akan menjadi salah satu mobil yang mengantar era baru untuk kei car.

Packaging: ★★★★
Interior/ Livability: ★★★★
Power Source: ★★★★
Footwork: ★★★★
Recommendation: ★★★★


23 August 2014

Ice Bucket Challenge (IBC)

NBCNews


KOMPAS.com - Demam Ice Bucket Challenge (IBC) atau sebuah gerakan menyiram diri sendiri dengan air es sebagai bentuk inisiatif menggalang dana memang sedang menjadi tren di dunia maya. 

Banyak pelaku gerakan ini, mulai dari selebriti, tokoh publik, hingga orang biasa yang melakukannya hanya sekadar iseng. Namun, kita harus berhati-hati, pasalnya telah terjadi beberapa kasus telah menunjukkan ada bahaya kesehatan di balik Ice Bucket Challenge.

Risiko IBC pun tak main-main. Belum lama ini, bahkan beredar sebuah video seorang remaja Amerika Serikat bernama Sergio Cardozo yang dilaporkan meninggal di tempat, sehabis melakukan IBC bersama kedua temannya. 


Dalam videonya, ia bersama dua temannya melakukan IBC dengan sebuah tong sampah berisi air dingin dan es. Tak lama kemudian, air dituangkan ke atas kepala Sergio dan tong sampah yang digunakan, dijatuhkan.

Meski telah mengenakan helm untuk melindungi kepalanya, Sergio langsung meninggal dunia setelah lehernya mengalami cedera akibat tertimpa tong sampah. 


IBC yang berisiko

IBC sendiri adalah sebuah gerakan dengan tujuan yang positif. Gerakan yang dibuat sebagai salah satu kampanye menggalang dana untuk penelitian penyakit ALS atau dikenal dengan Lou Gehrig's Disease ini menantang seseorang untuk menyiram air es di kepalanya dan merekamnya dalam video. Nantinya, video tersebut akan diunggah di internet, disertai dengan donasi sekitar US$ 10 hingga US$ 100.  

Namun, kegiatan yang populer di berbagai kalangan ini rupanya bukan tanpa risiko. Meski dianggap sebagai hal yang tak begitu berbahaya, dalam skala kecil, tantangan ini bisa menyebabkan cedera mata, akibat gesekan bongkahan kecil es pada kornea. Pelaku juga berisiko terkena hipotermia karena tekanan air es secara mendadak dan dalam jumlah banyak pada bagian kepala. 


Bagi jantung

Siraman air es yang langsung dan mendadak pada kepala juga menyebabkan tubuh shock. Detak jantung pun akan langsung menurun dan menyebabkan ritme kerja jantung terganggu. 

Dr Daniel Jurewitz, seorang kardiolog dari Santa Barbara mengungkap, inilah yang kemudian bisa memicu masalah pada kesehatan jantung dan kardiovaskular. "Pada orang-orang tertentu, meski secara tidak langsung, hal ini bisa menyebabkan serangan jantung hingga kematian," Jurewitz menjelaskan. 

Pernyataan Jurewitz sendiri didukung oleh Dr Stephen Wealthall. Menurut Wealthall, menyiram air es pada kepala bisa menyebabkan refleks pada saluran udara untuk menutup laring. Akibatnya, detak jantung menjadi lambat, bahkan menyebabkan seseorang berhenti bernapas.


Sumber :www.intisari-online.com
Editor : Lusia Kus Anna







Judul asli : Risiko Kesehatan di Balik Tantangan Mandi Es
Sumber : 

22 August 2014

Pantai Barat Amerika Diserang Makhluk Aneh

Velella velella
Velella velella


VIVAlife - Jutaan makhluk laut aneh mencemari pantai di California. Makhluk tersebut berukuran sebesar telapak tangan dan memiliki sirip. Fenomena ini pun membingungkan para wisatawan dan ilmuwan.


Director of education di Aquarium of the Pacific in Long Beach, California, David Bader mengatakan, makhluk laut aneh ini merupakan sejenis ubur-ubur. Tapi bedanya, mereka memiliki sirip bewarna biru.

"Nama ilmiahnya adalah Velella velella," kata Bader seperti dilansir laman CNN, Kamis 21 Agustus 2014.

Bader menjelaskan bahwa makhluk aneh ini terdampar ke pantai karena didorong oleh angin dan arus laut. Makhluk ini pertama kali muncul di Washington dan Oregon, dan pada pertengahan Juli mencapai San Francisco.

Hari ini beredar foto di Twitter yang memperlihatkan makhluk tersebut sudah mencapai pantai Silver Strand.

"Banyak orang mungkin tidak pernah tahu organisme seperti ini ada di dunia," kata Bader.

Menurut Julie Bursek dari NOAA Channel Islands National Marine Sanctuary, sulit melihat keberadaan makhluk aneh ini. Sebab, ketika muncul ke perrmukaan mereka terlihat seperti buih.

Meski warnanya biru dan transparan, mahluk yang mirip ubur-ubur ini mengeluarkan bau yang tidak sedap. Velella tidak beracun namun harus dihindari para pengunjung pantai.

"Bisa menyebabkan pedih di mata dan mulut," kata ahli kehidupan laut dan alam liar dari Oregon Department, Steve Rumrill, dikutip dari The Guardian.

Menurut Rumrill, Velella muncul rutin setiap musim semi. Namun kehadirannya kali ini termasuk tidak biasa. Jumlahnya lebih banyak dari biasanya. Rumrill pun yakin jika selain jutaan yang ada di tepi pantai ini masih ada jutaan lainnya yang mengapung di permukaan laut sebelum mencapai tepian.

"Perubahan iklim mungkin menjadi salah satu faktor tapi ini masih belum pasti. Arus angin membuat mereka ke sini. Angin tahun ini memang tak biasa juga," juru bicara Oregon Coast Aquarium, Erin Paxton.

Menurut Rumrill, meski banyak orang berpikir hewan ini adalah sejenis ubur-ubur, kenyataannya mereka adalah koloni dari mahluk kecil yang dikenal sebagai hydrozoa.

Ratusan hydrozoa itu berkumpul bersama untuk membuat sebuah perisai dari tubuh yang berwarna ungu dan berkilauan. Mereka menyatu seolah seperti satu hewan yang berjalan di permukaan laut.


© VIVA.co.id







Sumber :
Makhluk Aneh Menyerang Pantai Barat Amerika
Mirip ubur-ubur, namun sebenarnya adalah kumpulan hydrozoa.

19 August 2014

Google Maps dapat Melacak Anda

Yes, Google Maps is tracking you. Here’s how to stop it
Atas: halaman web riwayat lokasi Google berisi semua tempat yang Anda sudah, seperti yang dicatat oleh Google Maps.
Gambar Kredit: Google Sejarah Lokasi



Ya, Google Maps melacak Anda. Berikut adalah cara untuk menghentikannya


Google mungkin memasuki lokasi Anda, langkah demi langkah, melalui Google Maps.

Ingin melihat jenis data itu pada Anda? 
Lihat peta riwayat lokasi Google sendiri, yang memungkinkan Anda melihat jalan yang telah Anda dilacak untuk hari tertentu yang smartphone Anda telah menjalankan Google Maps.

Dalam gambar di atas, itu menunjukkan beberapa peregrinations saya sekitar Paris pada bulan Juni tahun ini.

Halaman riwayat lokasi ini sebenarnya sudah tersedia selama beberapa tahun, sejak Google pertama menggilas sebagai bagian dari Latitude, aplikasi lokasi-sharing sekarang sudah tidak berfungsinya. Cnet melihat itu pada bulan Desember 2013, TechCrunch mengambilnya beberapa hari kemudian, dan sekarang Junkee.com melihatnya minggu lalu.

Kami menyoroti lagi karena itu sepele mudah untuk mematikan Google Maps pelacakan lokasi, jika Anda ingin.

Bahkan, aku memeriksa halaman riwayat lokasi pagi ini dan mengalami kesulitan menemukan data lokasi sama sekali, karena aku sudah pelacakan lokasi dimatikan selama berbulan-bulan, dengan beberapa pengecualian.

Untuk mematikan pelacakan lokasi, cukup ikuti langkah-langkah mudah.

Cara menghapus riwayat lokasi Anda
  1. Lihat riwayat lokasi Anda menggunakan halaman web Google.
  2. Menetapkan jangka waktu untuk melihat - sampai 30 hari pada suatu waktu.
  3. Pilih periode yang ingin Anda hapus.
  4. Klik tombol "Hapus riwayat dari waktu ini periode" link di sisi kiri halaman ini.
  5. Jika Anda memiliki beberapa account Google, memeriksa sejarah untuk masing-masing.


Untuk mematikan pelacakan lokasi di Android
  1. Buka aplikasi Pengaturan.
  2. Gulir ke bawah dan tekan pada bagian Lokasi.
  3. Tekan Google Location Pelaporan.
  4. Beralih Riwayat Lokasi untuk "off."
  5. Catatan: Untuk privasi lebih besar, Anda juga dapat mematikan Lokasi Pelaporan, tetapi ini akan membuat aplikasi seperti Google Maps bekerja dengan baik.


Cara mematikan pelacakan lokasi di iOS
  1. Buka aplikasi Settings.
  2. Gulir ke bawah ke Privasi, dan pilih Layanan Lokasi.
  3. Nonaktifkan semua Layanan Lokasi dengan menetapkan slider atas untuk "off" - atau gulir ke bawah untuk menonaktifkan aplikasi tertentu satu per satu, seperti Google Maps.
  4. Mengambil langkah-langkah di atas, dan riwayat lokasi Anda akan terlihat seperti tambang tidak, di bawah ini.


Untuk lebih jelasnya, lihat artikel Lifehacker ini: PSA: log Telepon Anda mana pun Anda pergi. Berikut adalah cara untuk mematikannya.

Hat tip: John Koetsier.







18 August 2014

Acara Langit Minggu Ini

This sky chart show the moon lining up with both Venus and Jupiter int he early morning southeast skies this week. Credit: SkySafari

Bulan dan planetary spectacles mengisi langit berbintang pekan ini, di samping kemungkinan aurora dan bintang jatuh. 


Perseids trickle. Larut malam pada hari Senin, mencari pejalan kaki dari Perseids meteor. Sementara itu memuncak seminggu yang lalu, bintang jatuh akan terus terbang sampai 24 Agustus. 
Menurut laporan pengamat internasional, Perseids atasnya keluar pada sekitar 65 meteor per jam di pagi hari 13 Agustus, yang lebih sederhana dibandingkan tahun lainnya. Minggu ini, para astronom berharap untuk melihat sebanyak selusin meteor per jam selama mandi puncak waktu 2:00-04:00-setiap pagi diberkati dengan langit cerah. 
Membantu Anda membuat sebagian besar dari apa yang tersisa dari Perseids, bulan akan berada dalam fase sabit yang berkurang, jauh lebih baik daripada sorotan bulan purnama pekan lalu. 

Aurora alert. Juga waspada untuk cahaya utara dimulai setelah malam tiba pada hari Senin dan menuju tengah malam. Menurut spaceweather.com, lemah coronal mass ejection-awan yang bergerak cepat partikel bermuatan dikeluarkan dari matahari-akan membanting ke medan magnet bumi hari itu. NOAA pengamat memprediksi kesempatan 30 persen dari badai geomagnetik, terutama untuk lintang tinggi. 
Untuk kesempatan terbaik untuk melihat aurora, cari tempat di lokasi yang gelap jauh dari lampu-lampu kota dan menghadapi langit utara. Carilah hijau hantu bersinar untuk muncul di dekat cakrawala. Dan jangan lupa untuk lintas jari Anda! 

Bulan mengunjungi Aldebaran. Jika Anda berhasil untuk tetap up untuk Perseids, maka mengapa tidak memeriksa bulan diparkir di dekat bintang oranye terang Aldebaran? The pertemuan bulan akan terjadi sebelum fajar lokal pada Selasa 19 Agustus. 
The memudarnya bulan sabit akan ke kanan bawah raksasa merah 66-tahun cahaya-jauh yang menandai mata konstelasi Taurus, banteng. 
Kosmik pasangan akan muncul dipisahkan oleh sekitar 8 derajat, sedikit kurang dari lebar kepalan tangan Anda diadakan di lengan panjang. 

Beehive buzzes planets. Dan jika Anda melewatkan bersama dekat pada Senin pagi antara Venus dan Jupiter, itu tidak terlalu terlambat. The planet duo akan muncul hanya 1 derajat terpisah pada hari Selasa dan 2 derajat terpisah pada Rabu 20 Agustus. 
Melihat ke kiri atas Jupiter redup untuk Beehive gugus bintang (Messier 44). Terbaik dilihat sekitar satu jam untuk setengah jam sebelum matahari terbit, teropong dan teleskop akan membantu memotong cahaya fajar mendekat. Duduk beberapa 610 tahun cahaya, sarang lebah terdiri dari sekitar 1.000 bintang membentang di sekitar 24 tahun cahaya ruang. 

Worlds align. Awal bird langit-pengamat pos luar saat fajar pada hari Jumat, 22 Agustus dan melihat ke arah tenggara rendah dapat menangkap bulan membentuk barisan yang indah dengan Venus dan Jupiter. 

Celestial triangle. Pada keesokan harinya, Sabtu, 23 Agustus, bulan sabit memudarnya akan tenggelam ke tepat di bawah pasangan planet. Terbaik dilihat dengan teropong, pola segitiga akan span beberapa 8 derajat, mengisi bidang pandang Anda.







Judul asli : 6 Sky Events This Week: Chance of Sky Lights and Shooting Stars
Sumber : 

Program Pendampingan UU Desa


Kutipan sambutan dari Benny Irawan Kasubid Pembangunan Partisipatif Direktorat Jenderal Pemberdayaan Masyarakat Desa Kementrian Dalam Negeri RI kepada peserta Pelatihan Penyegaran Fasilitator Kabupaten RMC VI di Hotel Sutan Raja Tanggal 15-25 Agustus 2014.


Pelaksanaan PNPM Mandiri Perdesaan secara Nasional telah dilaksanakan dari tahun 2007 sampai 2014 dan dari waktu ke waktu pelaksanaan program ini menunjukan peningkatan yang signifikan, baik dalam bentuk jumlah lokasi program maupun anggaran yang dialokasikan oleh pemerintah.
Dalam pelaksanaan program ini ditemukan beberapa upaya yang sebenarnya sudah dikembangkan oleh masing-masing Pemerintah Daerah, yang memberikan kemudahan untuk pelaksanaan PNPM.
Dalam sambutanya beliau menyampaikan beberapa hal pokok terutama dengan Isu PNPM akan berakhir di Tahun 2014, beliau menyampaikan bahwa Isu tersebut telah menjadi perhatian dari dari Kemendagri karena telah mengganggu pelaksanaan PNPM. Penyerapan Dana di Tahun ini menurun dibanding tahun-tahun sebelumnya karena semangat Fasilitator telah menurun dengan adanya Isu tersebut.

Undang-Undang Desa telah lahir seharusnya semangat Pelaku Program harus lebih ditingkatkan karena undang-undang tersebut menjadikan Roh PNPM telah Legitimasi, tidak lagi bersifat sementara namun akan menjadi pekerjaan yang dilakukan secara terus menerus. Pelaku PNPM yang lebih tahu dan mampu mengelola dan mengendalikan Triliwunan dana yang akan dikucurkan oleh Pemerintah ke Desa, karena PNPM telah membuktikan untuk itu. Ke depan ada dua tugas besar yang harus dilakukan yakni mempercepat pelaksanaan kegiatan PNPM Tahun Anggaran 2014 dan Mempersiapkan diri menghadapi pemberlakuan UU Desa.

Kami dari Kemendagri tidak sedikitpun pernah berfikir untuk tidak melanjutkan Pekerjaan Fasilitator, Kita punya Ikatan yang sudah sekian lama kita Jalin, menurut kami yang dapat melakukan perubahan dan pembaharuan di masyarakat hanyalah Fasilitator Pemberdayaan. Kita tidak mungkin menyerahkan pekerjaan itu Kepada Pemerintah, Perguruan Tinggi, LSM dan Organisasi Lainya.
Dana Triliwunan yang akan dikucurkan ke Desa perlu pendampingan dan menjadi tanggung jawab kita bersama agar dana yang dikelola oleh Desa dapat dilakukan dengan baik untuk kepentingan masyarakat, berikan kami waktu dan masukan untuk menyusun program pendampingan UU Desa.

Mengakhiri sambutan beliau menegaskan beberapa hal pokok diantaranya :
  1. Tahun 2015 Tidak ada Luncuran
  2. Fasilitator harus merubah gaya yang dimiliki saat ini, kita hanya berhasil memfasilitasi program tetapi mendampingi dalam mendorong keberdayaan masyarakat belum terlalu kita perhatikan
  3. Diharapkan Fasilitator untuk segera memiliki sertifikasi kompetensi
  4. Kedepan kita tidak akan Gunakan PTO PNPM, karena kita akan menjalankan Aturan berdasarkan UU Desa. PTO hanya menjadi bagian dalam pembuatan Permendagri
  5. Dalam waktu dekat kita akan melakukan pelatihan bertubi-tubi untuk mempersiapkan diri menghadap pemberlakukan UU Desa
  6. Dalam masa transisi kami telah menganggarkan Dana Pendamping sampai dengan Desember 2015
  7. Program menghadapi UU Desa sementara kami susun Namun Rohnya tetap berasal dari PNPM


Diakhir sambutan peserta penyegaran memberikan hand aplaus kepada Bapak Benyy Irwan dan dilanjutkan dengan pengambilan Foto Bersama, suasana penyegaran kembali benar-benar segar karena kegalauan Fasilitator selama ini telah dijawab tuntas oleh pihak Kementrian Dalam Negeri sebagai pihak yang berkompeten dalam pengambilan kebijakan terkait keberlanjutan program.

Berikut penyampaian dari peserta pelatihan penyegaran Fasilitator Kabupaten yang berasal dari Propinsi Gorontalo dan Sulawesi Tenggara.

Jufri Sause Faskeu Gorontalo “Alhamdulillah semua kegalauan yang kita rasakan beberapa bulan terakhir, hari ini telah terjawab dan Fasilitator PNPM telah dipastikan untuk tetap bekerja dalam mendampingi masyarakat terutama menghadapi UU Desa”

Salim Umi Faskeu Sultra "Persoalan lanjut atau tidaknya program yang penting kita telah memandirikan masyarakat dan itu adalah kesuksesan yang tidak bisa dinilai"

Risno Ibrahim Faskeu Kabgor "Terimakasih kepada Kemendagri yang selalu berupaya untuk kita semua, lega rasanya hati ini"

Abdul Muthalib Faskab Gorontalo "Satu hal yang masih mengganjal dalam hati saya  dalam pendampingan UU Desa besaran Operasional yang diterima oleh Fasilitator apakah mengalami peningkatan atau paling tidak sama dengan yang diterima saat ini?"

Red@Pertanyaan tersebut hanya waktu dan zamanlah yang akan menjawabnya







Judul asli : KEMENDAGRI,PNPM Pasca Undang-Undang Desa

17 August 2014

Tips Bebas Gigi Berlubang

4 Cara Jitu Bebas Gigi Berlubang


Klikdokter.com - Gigi berlubang atau karies merupakan suatu penyakit yang banyak ditemukan pada masyarakat, baik pada orang dewasa ataupun anak-anak. Gigi berlubang yang tidak dirawat inilah yang menjadi penyebab utama kehilangan gigi pada anak. Sebenarnya mencegah terjadinya karies gigi cukup mudah, tapi yang disayangkan adalah kurangnya pengetahuan masyarakat dan juga tingkat kesadaran yang rendah dalam menjaga kebersihan dan kesehatan gigi. Berikut cara yang harus Anda terapkan dalam kehidupan sehari-hari guna mencegah gigi berlubang.


Menyikat gigi dengan benar
Sikat gigi dilakukan minimal dua kali sehari yaitu pada saat pagi setelah sarapan dan malam sebelum tidur. Hindarilah menyikat gigi langsung setelah mengkonsumsi makanan yang bersifat asam karena dapat merusak gigi. Serta pastikan bahwa anda menggunakan pasta gigi yang mengandung fluoride untuk membantu mencegah gigi berlubang. Ganti sikat gigi Anda apabila bulunya sudah rusak atau setiap 3-4 bulan sekali. Dan sikatlah gigi Anda dengan cara atau metode yang telah direkomendasikan oleh dokter gigi yaitu menyikat dari arah gusi ke gigi.

Bersihkan sela gigi
Pada saat menyikat gigi, terkadang ada area pada sela-sela gigi yang sulit untuk dibersihkan dengan sikat gigi dan menjadi terlewat. Bagian ini dapat dibersihkan dengan bantuan benang gigi atau dental floss yang bisa Anda beli di apotik atau supermarket, dapat juga menggunakan pasta gigi yang terinspirasi dari keunikan dental floss yaitu pasta gigi yang mengandung Microgranules yang membantu membersihkan sela-sela gigi dan Zinc Citrate yang merupakan anti bakteri. Bagian ini sebaiknya dibersihkan sekali sehari untuk mencegah terbentuknya plak dan membersihkan sisa makanan.

Obat kumur atau Mouthwash
Berkumur dapat membantu menghilangkan sisa makanan dan memperkuat gigi dengan obat kumur yang mengandung fluoride. Bakteri perusak gigi juga dapat hilang dengan penggunaan obat kumur dengan kandungan tertentu. Penggunaan obat kumur tidak disarankan untuk anak-anak karena dapat beresiko tertelan. Untuk kenyamanan pada mulut, Anda dapat memilih obat kumur yang tidak mengandung alcohol. Namun perlu diingat bahwa penggunaan obat kumur bukan merupakan pengganti dari menyikat gigi atau membersihkan sela gigi. Sikat gigi dengan waktu dan cara yang tepat tetap harus dilakukan setiap harinya.

Menjaga pola makan
Kurangi makan makanan yang manis dan lengket terutama diantara waktu makan/mengemil dan kurangi konsumsi minuman yang bersoda dan mengandung  kadar gula tinggi . Akan lebih baik jika menyatukan waktu cemilan dengan waktu makan utama untuk mengurangi paparan gula dalam mulut.   Gula dapat difermentasi oleh bakteri menjadi asam yang dapat merusak gigi dan membuat gigi menjadi berlubang. Sikatlah gigi setelah mengkonsumsi makanan yang manis dan lengket.







Judul asli : 4 Cara Jitu Bebas Gigi Berlubang

Hari Kemerdekaan Indonesia

Hari Kemerdekaan Indonesia


Sumber : https://www.google.co.id

Makna Kemerdekaan Republik Indonesia ke-69

Arti kemerdekaan buat penulis adalah,
Bebas mengeluarkan pendapat dengan tenang, tanpa ancaman dari manapun. 
Kami tidak ingin ada yang membatasi kebebasan (kreatifitas), yang selama ini sudah ada. 
Kami nggak ingin ada yang menyeragamkan keberagaman di Indonesia, biarkan keberagaman ini menjadi kekayaan Indonesia. 
Kami berjanji akan selalu mempertanggungjawabkan kebebasan ini (kebebasan yang bertanggung jawab). 

Sudah, akhiri top down, saat ini adalah masa bottom up. 
Jangan pilih pejabat yang maunya dilayani, mari pilih pemimpin yang mampu dan mau menjadi kepala pelayan masyarakat.


Jangan sampai kita bersifat penjajah, di negeri kita sendiri. 
Akhiri sifat-sifat menjajah dan feodal. 
Merdeka berarti bebas dari penjajah, serta tidak bersifat penjajah. 



16 August 2014

Samsung Galaxy Alpha



KOMPAS.com - Setelah sempat dirumorkan selama beberapa waktu, minggu ini Samsung akhirnya resmi memperkenalkan Galaxy Alpha, ponsel pertamanya yang memakai bahan logam di bagian rangka atau frame.

Sebagaimana dilaporkan oleh The Verge, Galaxy Alpha adalah smartphone Android dengan bentang layar 4,7 inci (1280x720p) yang memiliki tubuh langsing. Tebalnya hanya 6,7 mm.

Spesifikasi lain mencakup prosesor 4 core atau 8 core (tergantung wilayah pemasaran), kamera 12 megapixel, RAM 2 GB, kapasitas media penyimpanan internal 32 GB,  baterai 1.860 mAh, dan sistem operasi Android 4.4.4 Kitkat.

Galaxy Alpha rencananya akan mulai tersedia pada September mendatang, namun pihak Samsung belum mengumumkan harga perangkat ini.

Galaxy Alpha mengusung konsep desain baru dengan pinggiran berlapis logam. Di luar itu, penampilan Galaxy Alpha tak jauh berbeda dengan ponsel flagship Samsung, Galaxy S5. Cover belakangnya yang juga bertekstur bintik-bintik pun bisa dilepas.

Desain baru yang diusung Galaxy Alpha boleh jadi akan turut diterapkan pada Galaxy Note yang bakal diperkenalkan pada pameran IFA 2014 di Berlin, Jerman, awal September mendatang.







Judul asli : Samsung Resmi Perkenalkan Galaxy Alpha

Anggaran PNPM menjadi Anggaran Dana Desa

detikcom


Jakarta - Proporsi Alokasi Anggaran Dana Desa dalam struktur Rancangan APBN (RAPBN) 2015 yang baru disampaikan Presiden SBY dikritisi anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Budiman Sudjatmiko. Menurut Budiman, alokasi dalam RAPBN tersebut masih jauh dari harapan.

“Meskipun Undang Undang Desa menyatakan bahwa pelaksanaan Dana Desa dapat dilakukan secara bertahap, namun dengan alokasi hanya sebesar Rp 9,1 triliun, atau hanya 1,4% dari Dana Transfer Daerah. Itu berarti pula bahwa pemerintahan sekarang ini belum mampu menjawab semangat Undang-Undang Desa,” kata Budiman kepada detikcom, Jumat (15/8/2014).

Presiden SBY menyatakan dari RAPBN Rp 2.019,9 triliun, belanja pemerintah pusat Rp Rp 1.379,9 triliun. Sedangkan transfer ke daerah dan Dana Desa sebesar Rp 640 triliun.

Mengutip amanat UU Desa, Budiman mengatakan, pemerintah harusnya mengalokasikan Anggaran Dana Desa sebesar 10% dari dan di luar dana transfer daerah. Ini berarti dengan angka Rp 640 triliun, semestinya Dana Desa sebesar Rp 64 triliun.

Budiman juga berujar UU Desa seharusnya up-scaling dari program PNPM yang akan mampu menjawab tantangan dan persoalan di tingkat desa dan mendorong pertumbuhan langsung dari bawah. Namun dengan anggaran hanya Rp 9,1 triliun yang berasal dari dana PNPM, berarti pemerintah menempatkan amanat undang-undang desa hanya setara dengan program PNPM.

“RAPBN 2015 nyaris tanpa terobosan untuk desa, selain hanya memindahkan pos anggaran PNPM menjadi Anggaran Dana Desa. Tren ini cenderung turun jika dana PNPM dibandingkan dengan total APBN 2013,” beber pria yang getol memperjuangkan pengesahan UUDesa ini.

Menurutnya, semestinya  pemerintah mampu memaksimalkan anggaran Dana Desa sampai 5% dari Dana Transfer Daerah atau sekitar Rp 32 triliun. Hal ini sekaligus memberikan gambaran bahwa pemerintah telah melakukan terobosan baru yang akan diteruskan oleh pemerintahan mendatang.

“Alokasi ini pula menurut hemat saya, kurang mencerminkan pidato Presiden SBY pada tanggal 18 Desember 2013, beberapa jam sebelum UU Desa disahkan, yang menyebut bahwa UU Desa adalah tonggak sejarah baru,” pungkasnya.

UU Desa yang mengatur Dana Desa menjadi populer saat kampanye Pilpres lalu. Baik Prabowo maupun Jokowi sama-sama menjanjikan mengucurkan dana pembangunan ke desa-desa.







Judul asli : Budiman Nilai Alokasi Dana Desa di RAPBN 2015 Terlalu Kecil

Penyampaian RUU APBN 2015 Beserta Nota Keuangannya di Depan Rapat Paripurna DPR RI




Pidato Presiden RI Pada Penyampaian RUU APBN 2015 Beserta Nota Keuangannya di Depan Rapat Paripurna DPR-RI, Jakarta, 15 Agustus 2014.




Bismillahirrahmanirrahim,
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Salam sejahtera bagi kita semua,

Yang saya hormati, Saudara Ketua, para Wakil Ketua, dan para Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia,
Yang saya hormati, Saudara Ketua, para Wakil Ketua, dan para Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia,
Yang saya hormati, Saudara Ketua, para Wakil Ketua, dan para Anggota Lembaga-Lembaga Negara,
Saudara-saudara se-Bangsa dan se-Tanah Air,
Hadirin sekalian yang Saya hormati,

Mengawali pidato ini, saya mengajak hadirin sekalian, untuk sekali lagi, memanjatkan puji dan syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, Allah SWT, karena atas rahmat dan ridho-Nya kita dapat kembali berkumpul untuk melanjutkan tugas bersama kita, setelah tadi pagi kita bersama menghadiri Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI dalam rangka penyampaian Pidato Kenegaraan.
Sesuai dengan amanat undang-undang, siang ini saya akan menyampaikan Keterangan Pemerintah, atas RAPBN Tahun Anggaran 2015, beserta Nota Keuangannya. Keterangan pemerintah yang akan saya sampaikan ini adalah yang kelima dan terakhir dalam masa bhakti Kabinet Indonesia Bersatu Kedua, dan yang kesepuluh sejak awal Kabinet Indonesia Bersatu Pertama yang saya pimpin. Oleh karena itu sudah sepatutnya saya memulainya dengan menyampaikan apresiasi saya kepada Pimpinan dan Anggota DPR-RI sebagai mitra kerja Pemerintah yang konstruktif. Tentu tidak bisa dihindari bahwa dalam melaksanakan kerja sama ini situasinya sering amat dinamis, disertai dengan perbedaan yang tajam diantara kita. Namun saya melihat semua ini menunjukkan bahwa proses demokrasi dan check and balances, berjalan di negeri ini. Evelyn Beatrice Hall, penulis biography pemikir Perancis Voltaire, menulis sebuah ungkapan yang amat terkenal, “Walau saya sangat menentang pendapat anda, tetapi saya akan mempertahankan hak anda untuk berpendapat”. Itu adalah cerminan, bagaimana hak berpendapat dalam proses itu selalu kita jaga. Dan saya melihat bahwa ini adalah merupakan proses demokrasi yang memperkaya upaya kita untuk membawa negeri ini kearah yang lebih baik.

Hadirin sekalian yang saya muliakan,
Pada kesempatan yang baik ini, saya ingin menyampaikan apresiasi saya kepada Pimpinan dan Anggota DPR RI untuk kerja-sama atas pembahasan yang dilakukan dalam pembicaraan pendahuluan RAPBN 2015 ini. Penyusunan RAPBN Tahun Anggaran 2015 juga dilakukan dengan memperhatikan saran, pendapat, dan pertimbangan DPD RI. 
Secara khusus saya juga ingin menyampaikan penghargaan saya kepada DPR RI yang telah bekerja keras bersama Pemerintah untuk menyelesaikan perubahan APBN 2014 pada tanggal 18 Juni 2014 yang lalu, lebih awal dari biasanya. Perubahan itu memang diperlukan untuk merespons perkembangan situasi global dan nasional yang begitu cepat. Sejak 2013 yang lalu suasana ekonomi dan keuangan global berubah, yang ditandai oleh merosotnya harga komoditi ekspor utama kita, dan kemudian mengetatnya situasi likuiditas global karena perubahan kebijakan moneter Amerika Serikat. APBN dan Neraca Pembayaran kita terkena imbasnya dan mengalami tekanan yang cukup serius. DPR RI ternyata tanggap mengenai urgensi masalah ini, sehingga penyesuaian APBN 2014 dapat diselesaikan tepat waktu. Perubahan APBN 2014 dan penyesuaian berbagai kebijakan fiskal yang mendukungnya, serta langkah-langkah kebijakan di bidang moneter serta kebijakan-kebijakan sektoral yang kita ambil, merupakan respon utuh kita ter-hadap masalah yang saya sebut tadi. Alhamdulillah, dari indikator-indikator yang ada, usaha kita nampak mulai membuahkan hasil --- defisit APBN maupun Neraca Pembayaran tetap dapat dikendalikan dan potensi gejolak ekonomi dan keuangan di dalam negeri dapat kita redam.
Penyusunan RAPBN 2015 juga diawali dengan momentum yang baik terkait dengan keputusan Mahkamah Konstitusi pada tanggal 22 Mei 2014 menyangkut judicial review Undang-Undang Nomor 17 tahun 2003 tentang Keuangan Negara dan Undang-Undang Nomor 27 tahun 2009 tentang MPR, DPR, DPD, dan DPRD. Kami menyambut baik putusan Mahkamah Konstitusi yang pada dasarnya semakin mempertegas peran pemerintah dan DPR RI dalam pembahasan dan pengawasan anggaran negara. Saya yakin bahwa dukungan check and balance secara lebih strategis dan konstruktif atas APBN ke depan oleh DPR RI akan semakin memperkuat APBN dalam mencapai tujuan nasional yang kita cita-citakan bersama.

Hadirin sekalian yang saya muliakan,
Perlu saya kemukakan bahwa berbeda dengan Nota Keuangan dan RAPBN tahun-tahun sebelumnya, Nota Keuangan dan RAPBN tahun 2015 disusun oleh pemerintahan yang mengemban amanah saat ini, untuk dilaksanakan oleh pemerintah baru hasil Pemilu tahun 2014. Oleh karena itu, penyusunan anggaran belanja Kementerian Negara dan Lembaga dalam RAPBN 2015 masih bersifat baseline, yang substansi utamanya hanya memperhitungkan kebutuhan pokok penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat. Saya berharap, langkah ini dapat memberikan ruang gerak yang luas bagi pemerintah baru, untuk melaksanakan program-program kerja yang direncanakan. Setelah tanggal 20 Oktober mendatang, saya yakin bahwa pemerintah baru akan memiliki ruang dan waktu yang cukup untuk memperbaiki anggaran dan memasukkan berbagai program yang akan dilaksanakan 5 tahun mendatang.

Hadirin sekalian yang saya muliakan,
Sungguh kita patut bersyukur, dalam sepuluh tahun terakhir ini, pembangunan di tanah air kita mengalami kemajuan yang menggembirakan. Pada tahun 2004, total belanja negara adalah sebesar Rp427,2 triliun. Pada tahun 2014 ini, angka tersebut mencapai Rp1.876,9 triliun. Berarti, dalam sepuluh tahun belanja negara meningkat sekitar empat kali lipat. Selama sepuluh tahun terakhir, anggaran kesehatan meningkat sekitar 8 kali lipat, dari Rp8,1 triliun pada tahun 2004 menjadi Rp67,9 triliun pada tahun 2014. Pada kurun waktu yang sama, anggaran pendidikan meningkat 6 kali lipat dari Rp62,7 triliun menjadi Rp375,4 triliun, anggaran untuk infrastruktur meningkat hampir 11 kali lipat dari Rp18,7 triliun menjadi Rp206,6 triliun, dan anggaran untuk ketahanan pangan meningkat hampir 7 kali lipat dari Rp10,7 triliun menjadi Rp72,4 triliun. Peningkatan belanja tersebut dilakukan seraya tetap menjaga defisit anggaran dalam angka yang selalu lebih rendah dari batas defisit yang ditetapkan dalam perundang-undangan, yaitu sebesar 3 persen dari PDB.
Prinsip kehati-hatian fiskal dan pengamanan risiko fiskal juga kita terapkan dalam pengelolaan utang kita. Rasio utang terus kita turunkan dari 56,6 persen dari PDB pada tahun 2004, menjadi sekitar 25,6 persen pada tahun 2014. Hal ini akan kita terus jaga keseimbangannya di tahun-tahun mendatang, sehingga anggaran kita tidak mudah terpengaruh oleh gejolak keuangan domestik maupun global, serta sekaligus untuk makin memperkokoh ke-mandirian fiskal kita.
Peran APBN sebagai instrumen kebijakan untuk meredam gejolak ekonomi dan keuangan selalu kita padukan dan kita sinkronkan dengan langkah-langkah di bidang moneter, keuangan dan kebijakan-kebijakan sektoral yang relevan. Pada tahun 2008, misalnya, ketika terjadi krisis keuangan global --- yang sejumlah pengamat menyebutnya sebagai krisis keuangan terdahsyat yang dialami dunia sejak krisis tahun 1929 --- kita meresponsnya dengan melakukan penyesuaian mendasar APBN kita, disertai dengan langkah-langkah taktis dan cepat di bidang moneter dan perbankan serta di sektor-sektor terkait. Langkah kebijakan itu telah berhasil meminimalkan dampak krisis tersebut pada perekonomian nasional, yang kemudian bangkit kembali dengan cepat. Hal yang sama juga kita lakukan pada tahun 2013-2014 ini untuk skala krisis ekonomi yang lebih kecil.

Saudara-saudara sekalian yang saya hormati,
APBN bukanlah hanya berkaitan dengan tambahan besaran angka-angka pendapatan dan belanja negara. APBN digunakan sebesar-besarnya untuk kepentingan pembangunan dan pelayanan pemerintah kepada masyarakat. Dalam sepuluh tahun terakhir, sekalipun tantangan yang kita hadapi tidak ringan, seperti krisis ekonomi global dan bencana alam di dalam negeri yang tak kunjung henti, pembangunan nasional Indonesia tetap dapat kita jalankan dan optimalkan dengan segenap semangat, kekuatan, dan sumber daya yang ada.
Indikator-indikator pembangunan menunjukkan bahwa rakyat Indonesia mengalami peningkatan kesejahteraan dibandingkan periode sebelumnya, baik secara kuantitas maupun secara kualitas. Pertumbuhan ekonomi Indonesia meningkat menjadi 5,0 persen pada tahun 2004 dan terjaga pada kisaran rerata 5,8 persen dalam periode 2005-2013.
Tak hanya itu, tahun 2014 Bank Dunia mengumumkan bahwa Indonesia termasuk dalam 10 besar ekonomi dunia berdasarkan metode perhitungan Purchasing Power Parity. Hal ini adalah sesuatu yang sangat membanggakan dan menunjukkan bahwa pembangunan ekonomi Indonesia sudah berada dalam jalur yang benar. Ke depan, Indonesia memiliki potensi yang amat besar untuk menjadi pelaku penting dalam perekonomian dunia.
Pertumbuhan ekonomi kita tidak hanya cukup tinggi, namun juga semakin inklusif dan berkualitas. Pertumbuhan kualitas manusia Indonesia yang tercermin dari Human Development Index (HDI) meningkat dari 0,640 pada tahun 2005 menjadi 0,684 pada tahun 2013, sesuai data UNDP dalam Human Development Report 2014. Rata-rata pendapatan per kapita rakyat Indonesia pada tahun 2004 adalah sebesar USD1.161, dan kemudian selama 9 tahun meningkat rata-rata 13,0 persen per tahun, sehingga pada tahun 2013 mencapai USD3.475. Angka ini berdasarkan data indikator ekonomi Bank Dunia. Kenaikan pendapatan per kapita ini juga menjadi tolok ukur peningkatan kemakmuran rakyat Indonesia secara umum.
Peningkatan kesejahteraan tersebut juga berdampak pada penurunan angka kemiskinan Indonesia menjadi sekitar 11,25 persen pada bulan Maret 2014, dari 16 persen di tahun 2005. Hal itu juga diikuti dengan penurunan pengangguran terbuka yang hampir setengahnya dalam kurun waktu yang sama. Pada tahun 2005, angka pengangguran terbuka masih sebesar 11,2 persen. Dengan kerja keras dan komitmen yang kuat dari Pemerintah, angka tersebut berhasil diturunkan menjadi 5,7 persen pada bulan Februari 2014. Pada penghujung tahun 2013, Pemerintah juga telah meresmikan Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN) melalui terbentuknya dua Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS), yaitu BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan. Melalui kedua program ini Pemerintah memberikan jaminan bagi seluruh rakyat Indonesia, untuk mengakses fasilitas kesehatan dan memberikan perlindungan bagi tenaga kerja. BPJS Ketenagakerjaan sendiri akan mulai berjalan pada tahun 2015 mendatang.

Hadirin yang saya hormati,
Walaupun telah banyak yang kita capai, kita harus mengakui bahwa sejumlah sasaran pembangunan belum sepenuhnya dapat dipenuhi. Sejumlah keadaan belum dapat kita perbaiki secara signifikan. Hal ini, antara lain disebabkan oleh terdapatnya berbagai permasalahan dan tantangan, baik dari internal maupun eksternal.
Sebagai dampak dari melambatnya perekonomian global, pertumbuhan ekonomi di sebagian besar negara emerging economies, termasuk Indonesia, mulai menunjukkan perlambatan pada tahun 2013. Selain itu kebijakan pengurangan stimulus moneter atau tapering off oleh Bank Sentral Amerika Serikat, mengakibatkan gejolak yang amat tajam di sektor keuangan di banyak negara emerging economies, termasuk India, Turki, Brazil, Afrika Selatan dan juga Indonesia. Tekanan terhadap perekonomian Indonesia tercermin pada tekanan dalam defisit transaksi berjalan dan gejolak di sektor keuangan. Akibatnya, nilai tukar rupiah mengalami tekanan yang cukup besar sebagaimana yang kita rasakan dalam beberapa waktu terakhir.
Untuk mengembalikan stabilitas ekonomi makro, Pemerintah bersama-sama Bank Indonesia dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), telah mengambil langkah-langkah strategis dalam menjaga stabilitas perekonomian nasional melalui paket kebijakan ekonomi yang terkoordinasi baik dari sisi fiskal, moneter, dan sektor keuangan, maupun sektor riil. Dalam waktu yang relatif singkat, defisit transaksi berjalan berhasil diturunkan dari USD10 miliar pada triwulan kedua 2013, menjadi USD4 miliar pada triwulan keempat 2013. Dengan langkah-langkah ini gejolak di sektor keuangan relatif dapat diredam. Walaupun terjadi perlambatan pertumbuhan ekonomi, perlu dicatat, bahwa dengan pertumbuhan 5,8 persen dalam tahun 2013, Indonesia tetap mampu menempatkan dirinya sebagai negara dengan pertumbuhan tertinggi kedua diantara negara-negara G-20. 
Untuk itu saya ingin menyampaikan apresiasi saya kepada semua pihak, termasuk DPR-RI, jajaran pemerintah daerah, dunia usaha dan media, yang telah bekerja sama sehingga kita mampu mengatasi gejolak di tahun 2013 lalu. Harus diakui, dengan langkah-langkah yang diambil Pemerintah dan Bank Indonesia, untuk sementara pertumbuhan ekonomi mengalami perlambatan. Namun demikian, perlambatan sementara ini pada akhirnya akan mendorong pertumbuhan ekonomi yang lebih kokoh dan berkelanjutan di masa depan. Dengan langkah ini, pemerintahan baru akan memiliki fondasi yang lebih kuat untuk pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi di tahun-tahun mendatang.
Kita ketahui bersama, gejolak ekonomi dan perlambatan ekonomi global terus berlanjut di tahun 2014, ditambah lagi dengan ketidakpastian geopolitik diberbagai belahan dunia yang telah menimbulkan berbagai ketidakpastian. Akibatnya, dalam paruh pertama tahun 2014 pertumbuhan ekonomi Indonesia melambat menjadi 5,2 persen. Dengan kondisi perekonomian dunia seperti ini, saya ingin mengingatkan bahwa tantangan ke depan terus terang tidaklah mudah, bahkan mungkin akan lebih berat dibandingkan sebelumnya.
Perlambatan pertumbuhan ekonomi tersebut sudah barang tentu berdampak pada pencapaian sasaran pembangunan yang lain, yaitu tingkat kemiskinan. Memang, seperti yang saya sampaikan sebelumnya, kita telah berhasil menurunkan tingkat kemis-kinan, namun penurunan tersebut tidak bisa secepat yang direncanakan. Oleh karena itu, menjadi tugas kita bersama untuk terus menurunkan tingkat kemiskinan di masa depan dengan berbagai upaya yang efektif.

Hadirin sekalian yang saya hormati,
Tahun 2015 mendatang menandai dimulainya pelaksanaan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) ketiga, tahun 2015–2019. Sebagaimana kita ketahui bersama, RPJMN merupakan strategi pembangunan dan kebijakan yang disusun sebagai tahapan untuk mencapai tujuan mewujudkan Indonesia yang mandiri, adil, dan makmur.
Dalam RPJMN ketiga ini, Pemerintah telah menetapkan beberapa isu strategis baik di bidang politik, hukum, pertahanan dan keamanan, maupun perekonomian dan kesejahteraan rakyat. Penanganan isu-isu strategis ditempuh melalui program kerja tahunan yang tertuang dalam Rencana Kerja Pemerintah (RKP) yang pada tahun 2015 mengangkat tema “Melanjutkan Reformasi Pembangunan bagi Percepatan Pembangunan Ekonomi yang Berkeadilan“.
Sejalan dengan tema RKP tahun 2015, maka tema kebijakan fiskal yang diusung adalah “Penguatan Kebijakan Fiskal, dalam Rangka Percepatan Pertumbuhan Ekonomi yang Berkelanjutan dan Berkeadilan”. Kebijakan fiskal berperan dalam mendorong per-tumbuhan ekonomi, peningkatan lapangan kerja, pengurangan kemiskinan dan pengurangan ketimpangan pembangunan. Semua itu pada gilirannya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Keseluruhan upaya itu kita lakukan dengan memperhatikan aspek keadilan dan pengendalian risiko, serta tetap menjaga kesinambungan fiskal.
Selama ini pemerintah telah dan akan terus berupaya untuk selalu mewujudkan kebijakan fiskal yang sehat dan berkelanjutan. Upaya-upaya itu kita laksanakan melalui peningkatan produktivitas APBN, penciptaan iklim investasi yang kondusif namun juga ramah terhadap lingkungan, penguatan kemampuan stabilisasi fiskal, serta pengelolaan keuangan negara yang fleksibel, tepat dan bijak. Sama pentingnya dengan itu, perumusan kebijakan fiskal juga senantiasa mempertimbangkan harmonisasi dan keseimbangan antara upaya pemenuhan pelayanan publik, percepatan pencapaian target-target pembangunan nasional, dan peningkatan perlindungan sosial.
Kita menyadari bahwa peran APBN dalam membiayai dan mendorong perekonomian juga terbatas. Oleh karena itu partisipasi sektor swasta perlu terus kita gerakkan. Inovasi-inovasi kebijakan dan insentif pemerintah terus kita kembangkan. Hal lain yang menjadi perhatian kita yaitu peningkatan kapasitas sumber daya manusia Indonesia, sebagai modal utama percepatan pembangun-an. Oleh karena itu kebijakan pendidikan juga harus berorientasi ke depan. Berbagai skema beasiswa terus dikembangkan, termasuk Presidential Scholarship, guna lebih meningkatkan kualitas generasi muda kita di masa depan.
Untuk mendorong pertumbuhan ekonomi yang lebih inklusif, dukungan pengembangan sektor usaha kecil menengah terus kita optimalkan antara lain melalui sektor perpajakan, dukungan kesempatan berusaha, dukungan akses pembiayaan, serta produksi dan pemasaran. Pemberdayaan masyarakat juga perlu terus kita optimalkan. Selain itu bantuan-bantuan sosial dan pemberian subsidi kepada masyarakat perlu terus diperbaiki agar lebih tepat dan efektif. Anggaran kita yang terbatas harus benar-benar dialokasikan untuk seoptimal mungkin kesejahteraan masyarakat, utamanya kelas menengah bawah. Program-program jaminan sosial kesehatan dan ketenagakerjaan yang sudah kita canangkan pada akhir 2013 perlu terus kita perbaiki perencanaannya, kita dorong implementasinya, kita evaluasi pelaksanaannya. Program-program tersebut merupakan salah satu yang terbesar dan terluas di dunia. Untuk itu, kita perlu sungguh berhati-hati dalam menjaga kesinam-bungannya, termasuk implikasinya terhadap pembiayaannya di masa depan.
Pembangunan ekonomi Indonesia juga harus kita laksanakan dalam konteks yang berkelanjutan, dalam arti pembangunan ekonomi yang berwawasan lingkungan. Untuk itu program-program Rencana Aksi Nasional dan Rencana Aksi Daerah Penurunan Emisi Gas Rumah Kaca (RAN-GRK dan RAD-GRK) yang telah kita tetapkan, terus kita laksanakan sebaik-baiknya. 

Hadirin sekalian yang saya hormati,
Dengan memperhatikan perkembangan perekonomian global dan kinerja perekonomian domestik pada tahun 2013, serta proyeksi tahun 2014 dan 2015, pada kesempatan ini, saya ingin menyampaikan beberapa gambaran umum atas sejumlah asumsi dasar ekonomi makro tahun 2015 yang dijadikan landasan bagi penyusunan arah program kerja dan kebijakan di tahun 2015 mendatang.
Pertama, gejolak dalam perekonomian global diperkirakan masih terjadi, namun demikian diharapkan terjadi perbaikan dalam perekonomian dunia. Oleh karena itu pertumbuhan ekonomi pada tahun 2015 diharapkan mencapai 5,6 persen. Pertumbuhan ekonomi yang ingin kita capai, selain didukung oleh faktor eksternal juga didorong oleh membaiknya stabilitas dan fundamental ekonomi, serta berlanjutnya kebijakan struktural dalam upaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi yang kuat, berimbang, dan berkelanjutan.
Kedua, asumsi inflasi pada tahun 2015 dijaga pada kisaran 4,4 persen. Upaya menjaga inflasi akan didukung dengan upaya men-jamin pasokan dan distribusi kebutuhan masyarakat serta peningkatan koordinasi dan sinergi otoritas fiskal dan Bank Indonesia.
Ketiga, berkaitan dengan asumsi nilai tukar rupiah. Adanya kemungkinan Bank Sentral Amerika Serikat melakukan normalisasi kebijakan moneternya dengan menaikkan tingkat bunga di tahun 2015, akan membawa dampak kepada tekanan nilai tukar rupiah dan mata uang banyak negara, termasuk Indonesia. Karena itu dibutuhkan satu asumsi yang realistis dan mampu mengantisipasi perkembangan ke depan. Melalui langkah-langkah bauran kebijakan makroprudensial yang terkoordinasi antara pemerintah, Bank Indonesia dan OJK, nilai tukar Rupiah dalam tahun 2015 diperkirakan akan terjaga dan bergerak relatif stabil pada kisaran Rp11.900 per dolar Amerika Serikat.
Keempat, berkaitan dengan asumsi suku bunga. Dengan mempertimbangkan agar Surat Utang Negara tetap memiliki daya tarik yang tinggi bagi investor dan juga memperhitungkan risiko peningkatan suku bunga di Amerika Serikat, maka rata-rata suku bunga Surat Perbendaharaan Negara (SPN) 3 bulan, diasumsikan pada tingkat 6,2 persen. 
Kelima, menyangkut asumsi harga minyak mentah Indonesia (Indonesian Crude oil Price/ICP). Setelah mempertimbangkan berbagai faktor utama, asumsi rata-rata harga minyak mentah Indonesia diperkirakan sebesar USD105 per barel.
Keenam, berkaitan dengan asumsi lifting minyak mentah dan lifting gas bumi. Dalam tahun 2015, lifting minyak mentah diperkirakan dapat meningkat secara bertahap mencapai sekitar 845 ribu barel per hari dan gas bumi sekitar 1.248 ribu barel setara minyak per hari.

Hadirin sekalian yang saya hormati,
Seperti tahun-tahun sebelumnya, pokok-pokok kebijakan fiskal dan penganggaran tahun 2015 meliputi tiga bidang utama, yaitu kebijakan pendapatan negara, kebijakan belanja negara, dan kebijakan pembiayaan anggaran.
Pada kebijakan pendapatan negara diarahkan untuk men-dorong optimalisasi pendapatan negara dengan tetap menjaga stabilitas ekonomi nasional dan peningkatan daya saing. Oleh karena itu, dalam upaya mencapai target penerimaan perpajakan pada tahun 2015, penting diberlakukan beberapa kebijakan fiskal di bidang perpajakan, antara lain, optimalisasi penerimaan perpajakan melalui penyempurnaan peraturan perundang-undangan perpajakan, ekstensifikasi dan intensifikasi perpajakan, serta penggalian potensi penerimaan perpajakan secara sektoral.
Dari total pendapatan negara, penerimaan perpajakan direnca-nakan mencapai Rp1.370,8 triliun, naik 10 persen dari target APBNP tahun 2014 sebesar Rp1.246,1 triliun. Dengan total penerimaan perpajakan sebesar itu, maka rasio penerimaan perpajakan terhadap PDB atau tax ratio di tahun 2015 menjadi 12,32 persen. Sedangkan tax ratio dalam arti luas, dengan mempertimbangkan pajak daerah dan penerimaan sumber daya alam, mencapai 15,62 persen. Untuk mengoptimalkan penerimaan perpajakan, perlu diimplementasikan berbagai kebijakan insentif pajak, meliputi peningkatan penghasilan tidak kena pajak, pajak ditanggung Pemerintah untuk pengembangan sektor tertentu, serta pemberian pembebasan pajak (tax holiday) dan pengurangan pajak (tax allowances) untuk menstimulasi tumbuhnya sektor strategis tertentu, sehingga nilai tambah perekonomian dapat dioptimalkan.
Sejalan dengan upaya optimalisasi penerimaan perpajakan, pada tahun 2015 perlu dioptimalkan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP), khususnya dari PNBP sumber daya alam melalui upaya pencapaian target produksi, transparansi pengelolaan, dan efisiensi produksi.

Hadirin sekalian yang saya hormati
Sebagaimana kita ketahui bersama, salah satu fungsi anggaran belanja negara adalah sebagai penggerak perekonomian. Pengalokasian belanja negara yang tepat sasaran dapat memberikan efek yang besar bagi pertumbuhan ekonomi. Dalam kaitan itulah, pokok-pokok kebijakan belanja Pemerintah Pusat tahun 2015 diarahkan untuk:
Pertama, mendukung penyelenggaraan pemerintahan yang efisien dan efektif melalui program reformasi birokrasi pada Kementerian Negara dan Lembaga, serta perbaikan kualitas belanja;
Kedua, meningkatkan daya saing dan kapasitas produksi serta melakukan upaya pengentasan kemiskinan;
Ketiga, mendukung percepatan pencapaian kekuatan dasar TNI yang diperlukan (minimum essential force), sesuai dengan kemam-puan keuangan negara dengan lebih memberdayakan industri pertahanan dalam negeri;
Keempat, meningkatkan efektivitas kebijakan anggaran subsidi yang tepat sasaran melalui pengendalian besaran subsidi, baik subsidi energi maupun subsidi non-energi;
Kelima, mendukung pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan hidup, serta melakukan mitigasi terhadap potensi bencana dan adaptasi terhadap dampak bencana terkini, dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan, air dan energi;
Keenam, meningkatkan dan memperluas akses pendidikan yang berkualitas;
Ketujuh, meningkatkan kualitas penyelenggaraan sistem jaminan sosial nasional di bidang kesehatan dan ketenagakerjaan; dan
Kedelapan, mengantisipasi ketidakpastian perekonomian global melalui dukungan cadangan risiko fiskal.
Berdasarkan arah kebijakan dan sasaran-sasaran strategis serta berpedoman pada kriteria-kriteria penganggaran yang saya kemukakan tadi, pada RAPBN Tahun 2015, alhamdulillah, kita tetap dapat memenuhi amanat konstitusi untuk mengalokasikan anggaran pendidikan sebesar 20 persen dari APBN. Kita bersyukur, dari tahun ke tahun, alokasi anggaran pendidikan dapat terus kita tingkatkan. Dalam tahun 2014 anggaran pendidikan telah mencapai Rp375,4 triliun dan tahun 2015 mendatang direncanakan sebesar Rp404,0 triliun.

Hadirin sekalian yang saya hormati,
Sekarang, ijinkan saya untuk menguraikan secara rinci pokok-pokok kebijakan dan rencana pada sisi belanja negara. Pada RAPBN Tahun 2015 direncanakan terdapat tujuh Kementerian Negara dan Lembaga yang akan mendapat alokasi anggaran yang cukup besar di atas Rp40 triliun. Ketujuh Kementerian Negara dan Lembaga itu adalah Kementerian Pertahanan, Kementerian Pendi-dikan dan Kebudayaan, Kementerian Pekerjaan Umum, Kemen-terian Agama, Kementerian Kesehatan, Kepolisian Negara Republik Indonesia, dan Kementerian Perhubungan.
Alokasi anggaran pada Kementerian Pendidikan dan Kebuda-yaan sebesar Rp67,2 triliun serta Kementerian Agama sebesar Rp50,5 triliun, akan diprioritaskan untuk meningkatkan akses, kualitas, relevansi, dan daya saing pendidikan, melalui peningkatan dan pemerataan pelayanan pendidikan. Strategi tersebut ditujukan untuk mempercepat pembangunan sumber daya manusia, sekali-gus memanfaatkan potensi demografi Indonesia yang produktif.
Sejak tahun pelajaran 2013/2014, pemerintah terus berupaya agar kualitas pendidikan terus meningkat dan akses menjadi sema-kin luas, termasuk untuk daerah terpencil, terluar dan tertinggal. Disadari bahwa perbaikan kualitas pendidikan memerlukan pe-ngembangan kompetensi pendidik dan dukungan ketersediaan infrastruktur. Dalam upaya meningkatkan pemerataan akses pendi-dikan, dalam tahun 2015, kita tingkatkan lagi penyediaan bantuan siswa miskin dan beasiswa bagi mahasiswa miskin atau yang dikenal dengan Bidikmisi.
Alokasi anggaran pada Kementerian Kesehatan yang sebesar Rp47,4 triliun diprioritaskan untuk peningkatan akses dan kualitas kesehatan, antara lain berupa peningkatan kualitas pelayanan kesehatan di puskesmas di daerah perbatasan, dan pulau-pulau kecil terluar, sehingga memenuhi standar pelayanan Kesehatan Primer sebanyak 70 puskesmas; pemberian bantuan operasional kesehatan sebanyak 9.715 puskesmas; penyaluran anggaran Penerima Bantuan Iuran (PBI) Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) terkait BPJS kesehatan; serta peningkatan persentase jumlah bayi usia 0-11 bulan yang memperoleh imunisasi dasar lengkap sebesar 91 persen. Dengan berbagai program dan kegiatan tersebut di-harapkan, akses dan kualitas kesehatan masyarakat akan semakin meningkat di seluruh pelosok tanah air.
Di bidang pertahanan, dialokasikan dana untuk anggaran Kementerian Pertahanan sebesar Rp95,0 triliun. Alokasi dana ini antara lain digunakan untuk melanjutkan pemenuhan kekuatan dasar yang diperlukan (Minimum Essential Forces/MEF), meningkatkan upaya pemeliharaan dan perawatan melalui peningkatan peran industri pertahanan dalam negeri, baik produksi alutsista maupun pemeliharaannya.
Di samping pertahanan negara, alokasi anggaran untuk Kepolisian Negara Republik Indonesia juga menjadi prioritas yaitu sebesar Rp47,2 triliun. Alokasi anggaran Polri yang terus meningkat, diharapkan dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dalam rangka terpeliharanya keamanan dalam negeri. Selain itu, Pemerintah memandang perlu untuk mempertahankan rasio polisi dengan jumlah penduduk sebesar 1 berbanding 582, yang dilaksanakan dengan menambah jumlah personil Polri. Dengan berbagai program tersebut, diharapkan Polri dapat menjalankan tugas-tugas pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat dengan lebih baik lagi.

Hadirin sekalian yang saya hormati,
Kita sama-sama menyadari bahwa pembangunan infrastruktur nasional masih jauh dari sempurna. Hal tersebut sering kita rasa-kan menjadi penghambat berbagai peningkatan kegiatan ekonomi dan sosial di tanah air. Untuk mengatasi berbagai persoalan itu, sejumlah proyek infrastruktur berskala besar sedang dikerjakan di berbagai wilayah tanah air. Pada tahun 2015, infrastruktur diarahkan untuk meningkatkan daya saing perekonomian nasional, meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat, mengurangi kesenjangan antar wilayah, serta sebagai perekat kehidupan berbangsa dan bernegara.
Dua kementerian yang sangat berperan di bidang pemba-ngunan infrastruktur adalah Kementerian Pekerjaan Umum, yang dialokasikan dana sebesar Rp74,2 triliun dan Kementerian Perhubungan sebesar Rp44,6 triliun. Dengan adanya pengembangan infrastruktur sebagai faktor utama, diharapkan biaya logistik akan menurun dari 25,2 persen terhadap PDB pada tahun 2013 menjadi 23,6 persen dari PDB pada tahun 2015. 
Di samping konektivitas nasional, Kementerian Pekerjaan Umum, juga mengemban tugas pembangunan infrastruktur irigasi dan waduk dalam rangka mendukung ketahanan pangan dan air bersih serta pembangunan sarana dan prasarana pengaman pantai sepanjang sekitar 22 kilometer.
Sementara itu, pada tahun 2015 mendatang, melalui Kementerian Perhubungan direncanakan akan dibangun 5 bandar udara baru dan mengembangkan serta merehabilitasi 51 bandar udara.

Hadirin sekalian yang saya hormati,
Selain tujuh Kementerian Negara dan Lembaga yang mendapat alokasi anggaran yang dominan, terdapat sejumlah Kementerian Negara dan Lembaga yang memperoleh pagu alokasi anggaran di atas Rp10,0 triliun, termasuk Kementerian Pertanian sebesar Rp15,8 triliun yang direncanakan untuk meningkatkan nilai tambah dan daya saing produk pertanian. Khusus untuk sektor Pertanian, di samping anggaran yang telah dialokasikan di atas, pemerintah juga mengalokasikan dana untuk mendukung sektor pertanian seperti antara lain irigasi, subsidi pupuk dan subsidi benih.
Selanjutnya, sebagai salah satu penopang pembangunan yang berkelanjutan, peningkatan ketahanan energi adalah hal yang mutlak untuk dilakukan. Melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), dialokasikan anggaran sebesar Rp11,3 triliun yang direncanakan untuk pembangunan infrastruktur ketenaga-listrikan dan bioenergi.
Anggaran belanja non-Kementerian Negara dan Lembaga dalam RAPBN tahun 2015 direncanakan sebesar Rp779,3 triliun, yang dialokasikan antara lain untuk belanja subsidi dan pembayaran bunga utang.
Anggaran belanja subsidi dalam RAPBN 2015 dialokasikan sebesar Rp433,5 triliun. Anggaran tersebut dialokasikan untuk subsidi energi sebesar Rp363,5 triliun, dan subsidi non-energi sebesar Rp70,0 triliun.
Pemerintah menyadari bahwa dalam pelaksanaannya, penyalur-an subsidi yang seharusnya ditujukan kepada masyarakat berpendapatan rendah, sebagian juga masih dinikmati oleh masyarakat yang mampu secara ekonomi. Oleh karena itu, sejumlah kebijakan yang selama ini telah dilakukan untuk meningkatkan efisiensi energi dan juga alokasi yang lebih tepat sasaran perlu terus dilakukan dalam tahun 2015. Untuk melanjutkan kebijakan tersebut perlu diambil langkah-langkah kebijakan berupa peningkatan efisiensi subsidi energi melalui ketepatan target sasaran; penyaluran subsidi non-energi secara lebih efisien; penajaman penetapan sasaran dan penyaluran dengan memanfaatkan data kependudukan yang lebih valid; dan pengendalian konsumsi BBM bersubsidi.
Dalam RAPBN tahun 2015, dialokasikan anggaran program pengelolaan utang negara untuk pembayaran bunga utang sebesar Rp154,0 triliun. Alhamdulillah dalam beberapa tahun terakhir ini, kita telah berhasil melakukan strategi pengelolaan utang negara yang, salah satunya ditunjukkan melalui penurunan rasio pembayaran bunga utang terhadap Belanja Pemerintah Pusat dari 14,9 persen pada tahun 2009 menjadi sebesar 10,6 persen pada tahun 2014.

Saudara Ketua, Para Wakil Ketua, dan Para Anggota Dewan yang terhormat,
Selain dialokasikan melalui anggaran belanja pemerintah pusat, dalam RAPBN tahun 2015 pemerintah juga tetap menganggarkan alokasi Transfer ke Daerah sebagai instrumen pelaksanaan desentralisasi fiskal.
Dalam tahun 2015, sebagai tahun pertama pelaksanaan RPJMN 2015–2019, dan sekaligus konsekuensi atas pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, selain Dana Transfer ke Daerah, kepada daerah juga akan dialokasikan “Dana Desa” melalui realokasi anggaran belanja pusat yang berbasis Desa. Selanjutnya, untuk pemenuhan Dana Desa sebesar 10 persen dari dan di luar anggaran transfer ke daerah akan dilakukan secara bertahap. Dalam RAPBN tahun 2015, alokasi anggaran Transfer ke Daerah dan Dana Desa direncanakan mencapai Rp640,0 triliun, yang berarti naik Rp43,5 triliun atau 7,3 persen dari alokasi anggaran transfer ke daerah tahun 2014.
Selanjutnya, untuk memenuhi amanat Undang-Undang mengenai Otonomi Khusus, dalam RAPBN tahun 2015 Pemerintah merencanakan alokasi Dana Otonomi Khusus sebesar Rp16,5 triliun atau naik sekitar Rp320,4 miliar dari alokasi tahun 2014 sebesar Rp16,1 triliun. Dana tersebut dialokasikan masing-masing untuk Dana Otonomi Khusus (Dana Otsus) Provinsi Papua dan Papua Barat sebesar Rp7,0 triliun, dan Dana Otonomi Khusus untuk Provinsi Aceh sebesar Rp7,0 triliun. Selain Dana Otsus, kepada Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat juga dialokasikan Dana Tambahan Infrastruktur yang direncanakan sebesar Rp2,5 triliun. Dana Otonomi Khusus Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat terutama ditujukan untuk mendanai bidang pendidikan dan kesehatan. Sementara itu, Dana Otonomi Khusus Provinsi Aceh diarahkan terutama untuk mendanai pembangunan dan pemeliharaan infrastruktur, pemberdayaan ekonomi rakyat, pengentasan kemiskinan, serta pendanaan pendidikan, sosial, dan kesehatan.

Hadirin yang saya muliakan,
Selain melalui dana Transfer ke Daerah, dalam rangka pelak-sanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, dalam RAPBN tahun 2015, Pemerintah mengusulkan alokasi anggaran Dana Desa sebesar Rp9,1 triliun. Dana tersebut berasal dari PNPM yang sebelumnya dikelola oleh Pemerintah Pusat. Penggunaan dana tersebut akan terus dievaluasi dan akan ditingkatkan secara bertahap pada tahun-tahun berikutnya sesuai kemampuan keuangan negara. Pengalokasian Dana Desa tersebut diarahkan terutama untuk meningkatkan kemandirian masyarakat Desa dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan Desa. Dana Desa tersebut, bersama-sama dengan sumber-sumber pendapatan lainnya, seperti pendapatan asli desa, bagi hasil pajak dan retribusi daerah kabupaten/kota, alokasi dana desa (ADD) dari bagian Dana Perimbangan yang diperoleh dari kabupaten/kota, serta bantuan keuangan dari provinsi/kabupaten/kota diharapkan dapat mendanai seluruh kewenangan yang menjadi tanggung jawab Desa. Berkaitan dengan itu, saya meminta agar pemberian sumber-sumber penda-naan yang besar kepada Desa, dapat diikuti dengan tanggung jawab terhadap pengelolaan keuangan oleh Desa secara transparan dan akuntabel, guna menghindari segala bentuk penyimpangan.

Hadirin sekalian yang saya hormati,
Sebagaimana telah saya kemukakan di awal pidato ini, untuk tahun 2015, kita perlu terus berupaya mempercepat pencapaian target pembangunan nasional melalui kebijakan fiskal yang ekspansif. Sebagaimana kita ketahui, konsekuensi dari kebijakan fiskal yang ekspansif adalah terjadinya defisit anggaran.
Dalam rangka mendukung pelaksanaan kebijakan fiskal pada tahun 2015, kebijakan umum pembiayaan diarahkan pada beberapa kebijakan utama, antara lain: pertama, pengendalian rasio utang terhadap PDB. Kedua, mengutamakan pembiayaan utang yang bersumber dari dalam negeri. Ketiga, mengarahkan pemanfaatan utang untuk kegiatan produktif. 
Kita berharap, melalui serangkaian kebijakan pembiayaan anggaran, rasio utang Pemerintah terhadap PDB dapat dijaga tren yang menurun dalam jangka menengah. Penurunan rasio utang pemerintah terhadap PDB harus terus kita jaga dan lanjutkan guna mencapai kemandirian fiskal yang berkelanjutan, yang Insya Allah, akan semakin memperkuat struktur ketahanan fiskal kita.
Dengan uraian RAPBN 2015 yang saya kemukakan tadi, secara garis besar postur RAPBN 2015 dapat saya sampaikan sebagai berikut: total pendapatan negara mencapai sebesar Rp1.762,3 triliun yang terdiri dari penerimaan perpajakan sebesar Rp1.370,8 triliun, PNBP sebesar Rp388,0 triliun dan penerimaan hibah sebesar Rp3,4 triliun. Sementara itu, total belanja negara mencapai sebesar Rp2.019,9 triliun yang terdiri dari belanja pemerintah pusat sebesar Rp1.379,9 triliun dan transfer ke daerah dan dana desa sebesar Rp640,0 triliun. Dengan demikian, defisit anggaran dalam RAPBN 2015 adalah sebesar Rp257,6 triliun atau 2,32 persen terhadap PDB, turun dari defisit APBNP 2014 sebesar 2,4 persen terhadap PDB.

Saudara Ketua, para Wakil Ketua, dan para Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia,
Saudara Ketua, para Wakil Ketua, dan para Anggota Lembaga-Lembaga Negara,
Saudara-saudara se-Bangsa dan se-Tanah Air,
Hadirin sekalian yang saya muliakan,
Sebelum mengakhiri keterangan pemerintah ini, ingin saya kemukakan bahwa tahun 2015 merupakan tahun pertama bagi periode pemerintahan hasil Pemilihan Umum tahun 2014. Kita semua berharap pada tahun 2015, seluruh kebijakan, program, dan kegiatan yang telah terbukti memperbaiki kondisi bangsa kita, dan telah terbukti pula meningkatkan kesejahteraan seluruh lapisan masyarakat dapat terus dilanjutkan dan bahkan ditingkatkan. Sebaliknya, program dan kegiatan yang kurang efektif bagi masyarakat dan bagi peningkatan pembangunan, dapat dievaluasi dan diperbaiki. Saya juga berkeyakinan pemerintahan mendatang juga akan mengembangkan kebijakan dan program-program baru guna merespons perkembangan situasi yang dihadapi.
Dalam perencanaan anggaran dan pembangunan pada beberapa tahun terakhir, kita menghadapi tantangan pengkaplingan anggaran belanja untuk bidang-bidang tertentu. Untuk memenuhi amanat penyelenggaraan negara sesuai UUD 1945, saya berharap pihak eksekutif dan legislatif tidak lagi membuat regulasi yang melakukan pengkaplingan alokasi anggaran untuk bidang-bidang tertentu, kecuali yang sudah diamanatkan di UUD 1945, seperti dana pendidikan 20 persen dari dana APBN dan APBD. Langkah yang mungkin dapat dilakukan terkait pengkaplingan tersebut adalah harmonisasi peraturan perundangan, terutama yang terkait dengan aturan penganggaran. Hal itu dimaksudkan untuk mengu-rangi terbatasnya ruang gerak fiskal dalam mendukung pencapaian sasaran pembangunan.

Di sisi lain, kebijakan penganggaran juga menghadapi persoalan political acceptance atau penerimaan dan dukungan secara politik, terhadap kebijakan yang sensitif dan kurang populer seperti pengalihan subsidi BBM dan listrik kepada subsidi untuk penduduk miskin. Belanja subsidi misalnya, dalam sepuluh tahun terakhir ini, kita terus berupaya untuk membuat subsidi menjadi lebih tepat sasaran dan tak melebihi kepantasan dengan menaikkan harga BBM bersubsidi dan Tarif Dasar Listrik beberapa kali. Pemerintah kemudian mengalihkan sebagian alokasi subsidi BBM dan listrik tersebut kepada subsidi untuk rakyat miskin dan layanan kese-hatan. Tahun 2013 lalu pemerintah kembali menaikkan harga BBM bersubsidi dan tahun 2014 ini pemerintah menaikkan Tarif Dasar Listrik. Saya menyadari bahwa kebijakan tersebut tidak populer. Saya juga merasakan perlawanan politik yang tidak kecil, terhadap kebijakan ini. Tetapi, semua langkah itu dilakukan untuk memasti-kan agar subsidi menjadi tepat sasaran, yang sesungguhnya juga sesuai dengan rekomendasi audit BPK. Ke depan, diperlukan kesepahaman bersama dari pemerintah dan legislatif, untuk melakukan langkah dan upaya bersama agar subsidi kita benar-benar tepat sasaran, dan jumlahnya tidak melebihi kepatutannya. Langkah bersama seperti itu sangat penting bagi kesinambungan pembiayaan pembangunan di masa mendatang.
Kebijakan penganggaran juga menghadapi tantangan dalam keterbatasan ruang fiskal. Proporsi belanja negara yang dialokasikan untuk belanja wajib masih relatif tinggi. Untuk itulah, perlu upaya untuk memberikan ruang gerak yang lebih leluasa agar Pemerintah dapat melakukan intervensi dalam mengatasi tantangan pembangunan. Prioritas anggaran selayaknya mengedepankan belanja produktif untuk mendukung pembangunan infrastruktur dan mengurangi pendanaan bagi program yang kurang tepat sasaran.
Dalam implementasinya, proses penyerapan anggaran masih perlu dioptimalkan. Sekalipun dalam beberapa tahun terakhir ini, kita telah berupaya mengatasi keterlambatan penyerapan anggaran dengan mempercepat proses dan prosedur penganggaran, namun hingga saat ini penyerapan anggaran masih cenderung menumpuk pada triwulan terakhir.
Saya juga berharap agar lembaga-lembaga pengawasan dan pemeriksaan keuangan negara, seperti BPK, BPKP, dan aparat pengawasan internal pemerintah, untuk terus mengawasi perencanaan dan penggunaan anggaran negara, agar lebih efisien dan efektif, baik di pusat maupun di daerah. Untuk kesekian kalinya saya meminta agar semua lembaga audit dan lembaga penga-wasan, termasuk BPK dan KPK, secara proaktif bisa melakukan pencegahan terhadap penyalahgunaan anggaran, termasuk korupsi. Dari tahun ke tahun masih kita jumpai apa yang sering saya sebut "kongkalikong" antara oknum pemerintah dan parlemen, pusat dan daerah, dalam penggunaan anggaran yang merugikan negara.

Saudara-saudara, sebelum saya menutup pidato ini, saya juga ingin menyampaikan bahwa bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-69 tanggal 17 Agustus 2014, berdasarkan Undang-Undang Nomor 7 tahun 2011 tentang Mata Uang, Pemerintah bersama Bank Indonesia mengumumkan bahwa Rupiah kertas Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dengan pecahan Rp100.000 tahun emisi 2014 dinyatakan mulai diberlakukan, dikeluarkan, dan diedarkan di seluruh Indonesia. Hal ini untuk menegaskan bahwa Rupiah sebagai mata uang Negara Kesatuan Republik Indonesia merupakan salah satu simbol kedaulatan negara yang harus dihormati dan dibanggakan oleh seluruh warga negara Indonesia.
Demikianlah penjelasan saya mengenai Pokok-Pokok Rancangan APBN Tahun 2015. Saya berharap pembahasan RUU tentang APBN serta Nota Keuangan Tahun 2015 dapat berjalan lancar dan tepat waktu.
Kita tahu, upaya kita untuk terus memperbaiki dan membangun negeri ini selama sepuluh tahun bukanlah sebuah proses yang mudah. Kadang kita berhasil, tak jarang kita harus menerima kekurangan di sana-sini. Tetapi satu hal yang membuat kita semua bangga, bahwa upaya itu adalah upaya kita bersama, upaya yang tulus dan sungguh-sungguh. Kita ingat, Bung Karno dalam pidato Hari Ulang Tahun Proklamasi Indonesia tahun 1956, berkata, “Tidak seorang pun yang menghitung-hitung: berapa untung yang kudapat nanti dari Republik ini, jikalau aku berjuang dan berkorban untuk mempertahankannya”. Kita juga kenang Bung Hatta, dalam pidato pembelaannya di muka hakim di Den Haag mengutip pujangga Belanda Rene De Clercq; “Hanya ada satu negeri, yang menjadi negeriku. Ia tumbuh dengan perbuatan, dan perbuatan itu adalah usahaku”. Ya, usaha kita bersamalah, yang membuat negeri ini tumbuh, usaha kita bersamalah yang membuat negeri ini berkembang. Usaha bersama itu tentu berangkat dari niat dan kehendak baik kita semua.

Akhirnya, menutup dua periode masa jabatan saya sebagai Presiden Republik Indonesia, dengan hati yang tulus saya ingin menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh rakyat Indonesia, kepada pimpinan dan para anggota DPR RI dan DPD RI yang terhormat, atas segala perhatian dan dukungan, serta kerja sama yang baik selama ini dengan jajaran pemerintahan yang saya pimpin.

Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat dan karunia kepada kita semua, dalam upaya kita menjalankan roda pembangunan menuju bangsa dan negara yang lebih maju, lebih adil dan lebih sejahtera.
Terima kasih.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.



Jakarta, 15 Agustus 2014
PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA,


PROF. DR. H. SUSILO BAMBANG YUDHOYONO