28 June 2014

Musim Kemarau 2014 di Indonesia

Musim Hujan
Musim hujan atau musim basah adalah musim dengan ciri meningkatnya curah hujan di suatu wilayah dibandingkan biasanya dalam jangka waktu tertentu secara tetap. Musim hujan hanya dikenal di wilayah dengan iklim tropis. Secara teknis meteorologi, musim hujan dianggap mulai terjadi apabila curah hujan dalam tiga dasarian berturut-turut telah melebihi 100 mm per meter persegi per dasarian dan berlanjut terus. Apabila hal ini belum terpenuhi namun curah hujan telah tinggi kondisinya dianggap sebagai peralihan musim (pancaroba).
Di daerah tropis musim hujan bergantian dengan musim kemarau (musim kering) dan sangat dipengaruhi oleh pergerakan semu Matahari tahunan. Pergerakan Matahari mengubah peta suhu udara dan permukaan tanah dan samudera. Pada gilirannya perbedaan suhu akan mengubah konsentrasi uap air di udara. Biasanya musim hujan terjadi pada bagian bumi yang tengah mengalami posisi zenith peredaran semu Matahari.
Terjadi : Oktober hingga Maret


Musim Kemarau
Musim kemarau atau musim kering adalah musim di daerah tropis yang dipengaruhi oleh sistem muson. Untuk dapat disebut musim kemarau, curah hujan per bulan harus di bawah 60 mm per bulan (atau 20 mm per dasarian) selama tiga dasarian berturut-turut. Wilayah tropika di Asia Tenggara dan Asia Selatan, Australia bagian timur laut, Afrika, dan sebagian Amerika Selatan mengalami musim ini.
Musim kemarau adalah pasangan dari musim penghujan dalam wilayah dwimusim. Musim Kemarau panjang adalah Musim Kemarau yang sangat panas dengan jangka waktu yang panjang.
Gejala ENSO dikenal dapat memperpanjang durasi musim ini sehingga mengakibatkan kekeringan berkepanjangan.
Terjadi : April hingga September



Prakiraan Musim Kemarau 2014 Di Indonesia
BMKG IMAGES | BMKG.GO.ID
Wilayah Indonesia berada pada posisi strategis, terletak di daerah tropis, diantara Benua Asia dan Australia, diantara Samudera Pasifik dan Samudera Hindia, serta dilalui garis katulistiwa, terdiri dari pulau dan kepulauan yang membujur dari barat ke timur, terdapat banyak selat dan teluk, menyebabkan wilayah Indonesia rentan terhadap perubahan iklim/cuaca.

Fenomena yang mempengaruhi iklim di Indonesia :
  1. El Nino dan La Nina
  2. Dipole Mode
  3. Sirkulasi Monsun Asia - Australia
  4. Daerah Pertemuan Angin Antar Tropis (Inter Tropical Convergence Zone / ITCZ)
  5. Suhu Permukaan Laut di Wilayah Indonesia


Prakiraan Musim Kemarau 2014 secara umum dapat disimpulkan sebagai berikut:
1) Awal Musim Kemarau 2014 di 342 Zona Musim (ZOM) diprakirakan umumnya mulai bulan Mei 2014 sebanyak 120 ZOM (35.1%) dan April 2014 sebanyak 89 ZOM (26.0%). Sedangkan beberapa daerah lainnya awal Musim Kemarau terjadi pada Januari 2014 sebanyak 2 (0.6%), Pebruari sebanyak 1 ZOM (0.3%), Maret 2014 sebanyak 14 ZOM (4.1%), Juni 2014 sebanyak 77 Zom (22.5%), Juli 2014 sebanyak 26 ZOM (7.6%), Agustus 2014 sebanyak 9 ZOM (2.6%), September 2014 sebanyak 2 ZOM ( 0.6%), Oktober 2014 sebanyak 1 ZOM (0.3%), dan Nopember 2014 sebanyak 1 ZOM (0.3%).
Jika dibandingkan terhadap rata-ratanya selama 30 tahun (1981- 2010), Awal Musim Kemarau 2014, sebagian besar daerah yaitu 154 ZOM (45.0%) sama dengan rata-ratanya dan 95 ZOM (27.8%) mundur terhadap rata-ratanya. Sedangkan yang maju terhadap rata-rata 93 ZOM (27.2%).
Sifat Hujan selama Musim Kemarau 2014 di sebagian besar daerah yaitu 229 ZOM (67.0%) diprakirakan Normal dan 28 ZOM (8.2%) Atas Normal.Sedangkan Bawah Normal yang 85 ZOM (24.9%).
Silahkan klik disini untuk mendownload Prakiraan Musim Kemarau selengkapnya.

PIALA INDONESIA & WORLD CUP

Mana yang lebih seru, PIALA INDONESIA atau WORLD CUP?







PIALA INDONESIA







WORLD CUP








Link terkait: 

27 June 2014

LPDB-KUMKM & PIBLAM Universitas Brawijaya










Pusat Inkubator  Bisnis dan Layanan Masyarakat (PIBLAM) Universitas Brawijaya dan Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) mengadakan rapat koordinasi Pendampingan mitra UKM untuk mengakselerasi kegiatan Pendampingan yang diselenggarakan  dua hari, pada tanggal 8 dan 9 Mei 2014 di Gedung PIBLAM UB Lantai 3 dan di hadiri oleh tim Koordinasi dari LPDB dan anggota-anggota koperasi binaan.

Pertemuan tersebut dibuka oleh Koordinator  tim pendampingan dari PIBLAM dan sebagai pembicara adalah Dr. Ir. Setyono YudoTyasmoro, MS., beliau memaparkan  bahwa kegiatan pendampingan tahun 2013 dinilai belum optimal karena pendampingan terlambat dilaksanakan yaitu berdasarkan proses pemberian pinjaman yang dibuat oleh LPDB-KUMKM dilakukan pada tahap ke-9, yaitu tahap Monev. Sebaiknya dan seharusnya proses pendampingan itu dimulai sejak awal yaitu pada waktu penyusunan proposal. Dr. Susilo., MS selaku Kepala Divisi Inkubator Bisnis PIBLAM menambahkan, perlu adanya susunan Standard Operation Procedure (SOP) pendampingan koperasi penerima pinjaman LPDB-KUMKM berbasis kinerja tinggi. Susilo menjelaskan tugas dan fungsi pendamping serta hubungan timbal balik pendamping dengan koperasi yang didampingi dengan prosedur susunan SOP tersebut agar pelaksanaan pendampingan memiliki efisiensi keberhasilan yang tinggi.

Menanggapi upaya mengakselerasi kegiatan Pendampingan ini, Koordinator dari pihak LPDB menyampaikan adapun tujuan pendampingan LPDB menurut Peraturan Direksi LPDB-KUMKM No: 037/PER/LPDB/2012 dimana peraturan itu diantaranya menyebutkan adanya hal terkait pendeteksian sedini mungkin penggunaan pinjaman atau pembiayaan oleh mitra sesuai dengan peruntukkannya dan tepat sasaran dan peraturan tersebut juga untuk mengetahui dampak pemberian pinjaman atau pembiayaan terhadap kinerja usaha dan kelembagaan mitra, penyediaan lapangan usaha, penyerapan tenaga kerja serta kegiatan ekonomi lainnya.

Program pendampingan  adalah solusi yang utama untuk meningkatkan kinerja Koperasi binaan dan dapat memberikan bantuan pendanaan, untuk itu salah satu bentuk yang dapat digunakan untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan dibentuknya program pendampingan PIBLAM terhadap koperasi-koperasi binaan LPDB.




Judul Asli : Rapat Koordinasi Pendampingan PIBLAM UB kepada Koperasi Binaan LPDB
Thursday, 26 June 2014 02:23 | Last Updated on Friday, 27 June 2014 01:30 | Written by Administrator

25 June 2014

Dana Desa Perlu Pendampingan Fasilitator


Bank Dunia menyarankan tambahan dana transfer ke desa sebagai amanat UU No 6 Tahun 2014 tentang Desa perlu didampingi fasilitator agar penggunaannya sesuai dengan tujuan. Desentralisasi fiskal yang dilakukan sebelumnya ternyata tidak berbanding lurus dengan perbaikan pelayanan publik.


Hal itu disampaikan ekonom Bank Dunia Jim Brumby ketika menggelar jumpa pers Kajian Kebijakan Publik 2014 bertajuk Indonesia: Menghindari Jebakan, di Jakarta, kemarin.

''UU Desa menjadi kesempatan pemerintah pusat melakukan desentralisasi hingga ke komunitas dan administrasi di desa. Pertanyaannya bagaimana desain dan akuntabilitas untuk menggunakan uang itu?'' ujar Brumby.

Menurut dia, mekanisme penggunaan dana itu harus diperhatikan. Dana desa yang diamanatkan UU berasal tidak hanya dari transfer APBN, tapi juga dari sebagian transfer daerah kabupaten/kota dan sebagian pajak serta retribusi kabupaten/kota. Jika dihitung, per desa bisa mendapat lebih dari Rp1 miliar per tahun.

Penekanan pentingnya fasilitasi itu disebabkan riset Bank Dunia tentang Kajian Kebijakan Publik 2014 menemukan jumlah transfer daerah yang tinggi tidak serta-merta memperbaiki layanan publik di daerah.

Layanan publik seperti kesehatan, pengelolaan sampah, pengelolaan air minum, dan sanitasi terbukti tidak lebih baik di daerah dengan transfer tinggi jika dibandingkan dengan yang transfernya rendah.

Ide fasilitator tersebut juga disampaikan Direktur Eksekutif Kemitraan, lembaga non pemerintah yang mendorong reformasi pemerintahan, Wicaksono Sarosa.

''Kalau tidak ada fasilitator, bisa banyak kepala desa kena masalah hukum. Sekarang ini, ada 300-an pejabat daerah yang punya masalah hukum karena nggak bisa mengelola APBD,'' ujarnya.

Wicaksono berpendapat asistensi itu bisa berlangsung 1-2 tahun dari pertama kali transfer ke desa. Hal itu bisa dilakukan seperti implementasi Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri.


Menkeu sepakat 

Saat ditemui terpisah, Menkeu Chatib Basri menyambut positif masukan tersebut. Pemerintah punya komitmen untuk memastikan aparat desa punya kemampuan mengelola uang dalam jumlah besar.

''Kita melihat bahwa program yang berjalan sejauh ini dan governancenya baik, ya, PNPM. Jadi, model PNPM yang mau di-adopt untuk semua desa,'' ujar Chatib.

''PNPM itu kalau tidak salah sudah 64 ribu desa, tinggal diextend saja,'' tuturnya. Jumlah total desa di seluruh Indonesia 78.638 buah. Menurut data Kemenkeu, lima tahun setelah desentralisasi fiskal, pemda masih kesulitan mengelola keuangan sendiri. Hal itu tergambar dari realisasi belanja triwulan I 2014 yang hanya 10,5% dari akumulasi APBD atau sebesar Rp48,54 triliun.

Data itu baru menggambarkan realisasi APBD di 324 daerah dari total 539 pemda tingkat kabupaten/kota dan provinsi. Realisasi pendapatan di 324 daerah yang sama sudah 22,48%, atau Rp96,13 triliun. Selain itu, pemda lebih banyak menyimpan uang di bank ketimbang membelanjakannya. Dana pemda di perbankan di bulan ketiga tahun ini diperkirakan lebih dari Rp150 triliun. 







Judul asli : Dana Desa Perlu Didampingi Fasilitator
Sumber : 

24 June 2014

Klarifikasi Bank Indonesia Mengenai Uang NKRI


JAKARTA, KOMPAS.com — Bank Indonesia (BI) membantah desain uang rupiah yang beredar di dunia maya merupakan desain uang dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) hasil redenominasi rupiah.  

"Gambar tersebut bukan merupakan gambar uang rupiah yang akan diterbitkan," sebut Direktur Departemen Komunikasi BI Peter Jacobs dalam siaran persnya. Rencananya, BI memang akan meluncurkan uang NKRI pada 17 Agustus 2014 mendatang. (baca: BI: Uang NKRI Diluncurkan 17 Agustus )


Ia menyatakan, uang rupiah kertas yang akan diterbitkan pada 17 Agustus 2014 memiliki ciri umum sebagaimana diatur dalam UU No 7 Tahun 2011 tentang Mata Uang.

Berikut ciri mata uang NKRI yang akan diluncurkan bank sentral:
a. Gambar lambang negara, Garuda Pancasila
b. Frasa Negara Kesatuan Republik Indonesia
c. Sebutan pecahan dalam angka dan huruf sebagai nilai nominalnya
d. Tanda tangan pihak pemerintah dan Bank Indonesia
e. Nomor seri pecahan
f. Teks "Dengan Rahmat Tuhan Yang Maha Esa, Negara Kesatuan Republik Indonesia Mengeluarkan Rupiah Sebagai Alat Pembayaran yang Sah Dengan Nilai…
g. Tahun emisi dan tahun cetak

Ia juga menegaskan, RUU Redenominasi saat ini masih dalam pembahasan di DPR RI dan belum ditetapkan. "Dengan demikian, kebijakan redenominasi rupiah belum diimplementasikan dalam waktu dekat," tambahnya.

Sekadar informasi saja, di dunia maya beredar desain pecahan rupiah Rp 20, Rp 50, dan Rp 100, yang diklaim sebagai uang NKRI yang akan diluncurkan pada 17 Agustus tahun ini.


Editor : Erlangga Djumena


Sumber : Desain Uang NKRI Beredar, Ini Klarifikasi Bank Indonesia 

Pantau "Prabowo-Hatta Jokowi-JK" di Facebook

Suara Indonesia
capres



KOMPAS.com — Sebuah aplikasi Facebook mampu menunjukkan bagaimana kegaduhan pengguna Facebook dalam membicarakan calon presiden dan calon wakil presiden Indonesia mendatang, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-Jusuf Kalla.


Aplikasi itu bertajuk Facebook Suara Indonesia. Aplikasi dari Facebook Indonesia ini dikembangkan bersama Bubu.com dan telah aktif sejak 17 Juni 2014. Aplikasi ini akan me-ranking kandidat RI 1 dan RI 2 melalui jumlah perbincangan di Facebook. 

Pihak Bubu memperkirakan ada sekitar 70 persen percakapan mengenai pemilihan presiden kali ini terjadi di Facebook, dibandingkan media sosial lainnya. Diharapkan aplikasi ini bisa membantu memvisualkan seberapa besar para kandidat dibicarakan di Facebook. 

"Ada sekitar 69 juta orang di Indonesia yang aktif di Facebook per bulannya. Kami selalu fokus untuk memberikan kekuatan pada masyarakat untuk berbagi dan menjadikan dunia lebih terbuka dan terhubung," kata Anand Tilak, Head of Facebook Indonesia.

Aplikasi ini, lanjutnya, diharapkan bisa membantu masyarakat Indonesia melihat bagaimana tren para kandidat dari saat ini hingga hari pemilihan presiden nanti. 

Ingin tahu seperti apa "kegaduhan" capres di Facebook? Akses aplikasi itu dari tautan berikut: https://www.facebook.com/FacebookIndonesia/app_576556312461482

Editor: Wicak Hidayat



Judul Asli : Yuk, Pantau "Prabowo Vs Jokowi" di Facebook 
Sumber : 

23 June 2014

Drone


Sebuah kendaraan udara tak berawak  (An unmanned aerial vehicle  = UAV), umumnya dikenal sebagai drone dan disebut sebagai Remotely Piloted Aircraft (RPA) oleh Organisasi Penerbangan Sipil Internasional (International Civil Aviation Organization = ICAO), adalah sebuah pesawat tanpa pilot manusia. Penerbangannya dikendalikan baik secara mandiri oleh komputer onboard atau dengan remote control dari pilot di tanah atau di kendaraan lain. Metode peluncuran dan pemulihan khas dari pesawat tak berawak adalah dengan fungsi sistem otomatis atau operator eksternal di tanah. Mereka biasanya digunakan untuk aplikasi operasi militer dan khusus, tetapi juga digunakan dalam sejumlah kecil tapi semakin banyak aplikasi sipil, seperti kepolisian dan pemadam kebakaran, dan bekerja keamanan nonmiliter, seperti pengawasan pipa. UAV sering disukai untuk misi yang terlalu "membosankan, kotor atau berbahaya" untuk pesawat berawak. (Sumber: http://en.wikipedia.org/wiki/Unmanned_aerial_vehicle)



Pesawat tanpa awak (english = Unmanned Aerial Vehicle atau disingkat UAV), adalah sebuah mesin terbang yang berfungsi dengan kendali jarak jauh oleh pilot atau mampu mengendalikan dirinya sendiri, menggunakan hukum aerodinamika untuk mengangkat dirinya, bisa digunakan kembali dan mampu membawa muatan baik senjata maupun muatan lainnya . Penggunaan terbesar dari pesawat tanpa awak ini adalah dibidang militer. Rudal walaupun mempunyai kesamaan tapi tetap dianggap berbeda dengan pesawat tanpa awak karena rudal tidak bisa digunakan kembali dan rudal adalah senjata itu sendiri. (Sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Pesawat_tanpa_awak)



Sebuah kendaraan tempur udara tak berawak  (unmanned combat air vehicle UCAV), juga dikenal sebagai "drone tempur" atau drone, adalah sebuah kendaraan udara tak berawak (Unmanned Aerial Vehicle atau disingkat UAV) yang biasanya bersenjata. Pesawat jenis ini tidak memiliki pilot manusia onboard. Drones biasanya di bawah kendali manusia real-time, dengan "peran manusia dalam sistem UCAV [bervariasi] sesuai dengan tingkat otonomi UCAV dan kebutuhan komunikasi data ". 
Peralatan yang diperlukan untuk pilot manusia (seperti kokpit, baju besi, kursi ejeksi, kontrol penerbangan, dan kontrol lingkungan untuk tekanan dan oksigen) tidak diperlukan, sebagai operator menjalankan kendaraan dari terminal jauh, sehingga berat badan lebih rendah dan ukuran dari pesawat berawak. UAV umum yang bergantung pada mesin baling-baling tunggal lebih lambat dan kurang lincah dibanding berawak pesawat kinerja tinggi, tetapi yang lebih murah. (Sumber: http://en.wikipedia.org/wiki/Combat_drone)



Link Terkait: 

Surat Menteri PANRB tentang Persetujuan Prinsip Tambahan Formasi ASN Tahun 2014



DAFTAR INSTANSI PEMERINTAH YANG MENDAPATKAN ALOKASI FORMASI CPNS 2014




18 June 2014

PLAGIAT vs JIPLAK vs COPAS

1392731916665905413
Sumber Gambar:
lustrasi/Admin (Kompas.com)








PLAGIAT


pla·gi·at n pengambilan karangan (pendapat dsb) orang lain dan menjadikannya seolah-olah karangan (pendapat dsb) sendiri, msl menerbitkan karya tulis orang lain atas nama dirinya sendiri; jiplakan


Plagiarisme atau sering disebut plagiat adalah penjiplakan atau pengambilan karangan, pendapat, dan sebagainya dari orang lain dan menjadikannya seolah karangan dan pendapat sendiri. Plagiat dapat dianggap sebagai tindak pidana karena mencuri hak cipta orang lain. Di dunia pendidikan, pelaku plagiarisme dapat mendapat hukuman berat seperti dikeluarkan dari sekolah/universitas. Pelaku plagiat disebut sebagai plagiator.

Dalam buku Bahasa Indonesia: Sebuah Pengantar Penulisan Ilmiah, Felicia Utorodewo dkk. menggolongkan hal-hal berikut sebagai tindakan plagiarisme :
  • Mengakui tulisan orang lain sebagai tulisan sendiri,
  • Mengakui gagasan orang lain sebagai pemikiran sendiri
  • Mengakui temuan orang lain sebagai kepunyaan sendiri
  • Mengakui karya kelompok sebagai kepunyaan atau hasil sendiri,
  • Menyajikan tulisan yang sama dalam kesempatan yang berbeda tanpa menyebutkan asal-usulnya
  • Meringkas dan memparafrasekan (mengutip tak langsung) tanpa menyebutkan sumbernya, dan
  • Meringkas dan memparafrasekan dengan menyebut sumbernya, tetapi rangkaian kalimat dan pilihan katanya masih terlalu sama dengan sumbernya.


Yang digolongkan sebagai plagiarisme:
  • Menggunakan tulisan orang lain secara mentah, tanpa memberikan tanda jelas (misalnya dengan menggunakan tanda kutip atau blok alinea yang berbeda) bahwa teks tersebut diambil persis dari tulisan lain
  • Mengambil gagasan orang lain tanpa memberikan anotasi yang cukup tentang sumbernya


Yang tidak tergolong plagiarisme:
  • menggunakan informasi yang berupa fakta umum.
  • menuliskan kembali (dengan mengubah kalimat atau parafrase) opini orang lain dengan memberikan sumber jelas.
  • mengutip secukupnya tulisan orang lain dengan memberikan tanda batas jelas bagian kutipan dan menuliskan sumbernya.







JIPLAK



jip·lak v, men·jip·lak v 1 menggambar atau menulis garis-garis gambaran atau tulisan yg telah tersedia (dng menempelkan kertas kosong pd gambar atau tulisan yg akan ditiru); 2 mencontoh atau meniru (tulisan, pekerjaan orang lain); mencontek: anak-anak jangan sampai terbiasa ~ hitungan temannya; 3 mencuri karangan orang lain dan mengakui sbg karangan sendiri; mengutip karangan orang lain tanpa seizin penulisnya: ~ karangan orang lain adalah perbuatan yg tercela; 
di·jip·lak·kan v diambil jiplaknya: pd sistem penjiplakan bunyi suaranya ~ dr suara akustik yg sebenarnya; 
jip·lak·an n hasil menjiplak; salinan; tiruan; 
pen·jip·lak·an n proses, cara, perbuatan menjiplak: karangan orang lain itu diterbitkannya secara berseri dl majalah sebelum ~ nya terbongkar







COPAS

Copas = Copy Paste = Salin Tempel = "Ctrl+c" "Ctrl+v" 
KoPaSus = Kopi + Paste + Susun 







PLAGIAT vs JIPLAK vs COPAS

Dalam konteks ujian siswa, menjiplak jelas terlarang, karena menjiplak sama dengan menyontek. Setiap soal dalam lembar ujian wajib dikerjakan sendiri-sendiri, demi mengukur tingkat penguasaan atau hafalan siswa atas sebuah mata pelajaran atau bidang studi.

Tapi dalam konteks tulis-menulis, menjiplak dibolehkan atau malah diwajibkan (untuk karya ilmiah). Menjiplak di sini diartikan sebagai kutipan atau saduran dengan menyebutkan sumbernya (pemilik kutipan dan media tempat kutipan itu ditemukan).

Jiplak berbeda jauh dengan arti kata ‘plagiat’ yang secara bahasa hanya memiliki satu arti, yaitu ‘pengambilan karya atau pendapat orang lain dan menjadikannya seolah-olah karya ataupendapat sendiri’.

Dalam ulasan ini, saya memilih untuk hanya menggunakan arti jiplak nomor 3 (copas), bukan tindakan pencurian konten seperti diwakili oleh istilah plagiat.

Di dunia pers dan jurnalistik, menjiplak informasi dibenarkan. Silakan baca berita-berita luar negeri, atau gosip-gosip seputar gadget yang hampir semuanya mengutip (menjiplak) berita dari media luar negeri. Kalau dulu kita mengenal adanya terminologi kantor-berita yang menjadi tempat ‘belanja berita’ bagi awak media. Tapi sekarang, pengelola media tidak hanya merujuk kantor-berita dalam membuat berita-berita yang berada di luar jangkauan liputan mereka. Ibaratnya, daripada repot-repot mengirim wartawan ke luar negeri, lebih murah membeli konten dari luar. Meksipun dalam prakteknya tidak selamanya media mengeluarkan uang saat mengambil berita dari luar. Dan ini dianggap lumrah karena dengan adanya aksi sadur-menyadur atau kutip-mengutip seperti ini, informasi yang dibuat di satu negara bisa tersebar dengan cepat ke negara-negara lain—yang berada di luar jangkauan media yang kontennya disadur atau dikutip tadi.

Di era media sosial, khususnya ketika Twitter menjadi media tercepat dalam penyebaran informasi, aksi jiplak-menjiplak berita mengalami evolusi yang menarik untuk diperbincangkan. Awak media tidak hanya mengandalkan nomor telepon dan SMS dalam mendapatkan respon atau kutipan dari narasumber langganannya. Mereka cukup memantau dan mengutip apa yang ditulis oleh narasumber di akun Twitter masing-masing. Artikel yang dibuat oleh seorang warga pun kadang dijadikan berita tanpa harus bersusah payah mewawancarai penulisnya.

Tapi dalam kasus ini, beberapa pengamat media membenarkan tindakan semacam itu dengan alasan si tokoh menuliskannya di ruang publik; sementara pemerhati lain menganggapnya sebagai kekeliruan mengingat apa yang ditulis si nara sumber tidak dibuat untuk dikutip oleh wartawan tanpa konfirmasi. Masalah ini tentunya memerlukan pembahasan terpisah.

Sementara itu, aksi plagiarisme jelas-jelas merupakan pelanggaran atas hak cipta karena karya orang diakuisisi secara semena-mena. Tindakan pengecut ini dimusuhi oleh penulis, pemusik, sineas dan pembuat konten kreatif lainnya. Kurang lebih sama dengan aksi seorang pencuri emas yang tidak hanya mencuri barang berharga itu secara diam-diam, tapi juga mengakuinya sebagai miliknya saat menjualnya di toko emas.

Bisa disimpulkan, jiplak dan plagiat itu beda tipis. Sama-sama menggunakan konten milik orang, tapi menjiplak secara jujur menyebutkan sumbernya, sementara memplagiasi secara curang mengaburkan atau menghilangkan sumbernya.

Tulisan adalah jenis konten yang paling mudah untuk dicuri. Karena antara judul, isi tulisan dan nama penulisnya terpisah dan mudah dipilah-pilih dengan bantuan ‘ctrl+c’ dan ‘ctrl+v’. Belum ada cara efektif yang bisa memproteksi tulisan dari tangan-tangan jahat plagiator. Misalnya aksi pencurian artikel wisata milik Elisabeth Murni yang dicuri oleh awak media majalah penerbangan Batavia Air.

Konten foto atau video lebih mudah diproteksi dengan menempelkan tanda air atau ‘watermark’ ke dalam foto atau video yang dihasilkan. Tapi jangan salah, plagiator punya seribu akal dalam melancarkan aksinya. Seperti yang dilakukan produser Entertainment News Sore Net TV yang dalam aksi pencuriannya dengan sengaja menghilangkan ‘watermark’ foto-foto indah karya Kompasianer Hendra Wardhana.

Tapi di luar itu, ada juga aksi penjiplakan yang meresahkan pembuat konten. Yang saya maksud adalah aksi memuat-ulang bulat-bulat atau ‘repost’ konten milik orang ke media miliknya dengan maksud mendapatkan pembaca atau hit. Meskipun menyebutkan sumbernya, aksi memuat konten utuh itu merugikan media pembuat konten. Saya yang susah-payah bikin konten, orang lain yang mendulang kliknya!

Banyak situs web yang dibuat untuk menarik utuh artikel atau berita milik media tertentu sehingga bisa dibaca penuh di website miliknya. Kasus seperti ini juga kerap dialami pembuat konten video. Kamu akan menemui banyak sekali satu karya video yang dimuat oleh banyak akun. Fenomena tersebut memaksa Youtube membuat label ‘Official’ untuk konten yang benar-benar ditayangkan oleh pemiliknya.

Kemarin malam saya tertarik pada sebuah berita di media mainstream yang isinya tidak lain ‘repost’ dari artikel Penulis UGM di Kompasiana. Saat pertama kali membaca berita itu, saya tidak berpikir isinya adalah repost. Tapi setelah membandingkan keduanya, ternyata isinya sama. Bedanya, saat menyebut artikel Anggito dan Hotbonar-Marwan, Penulis UGM hanya menyantumkan tautan ke kedua artikel. Pembaca dipersilakan menuju sumber tulisan. Sementara Detik menjiplak utuh isi keduanya. Detik juga mencopas penuh ulasan yang dibuat oleh Penulis UGM yang disebut sebagai  ‘perbandingan tulisan Hotbonar-Munawar dan Anggito’.

Akhirul kalam, tersisa banyak perbincangan dan obrolan yang perlu digelar dalam menyikapi fenomena penjiplakan dan plagiarisme yang kalau tidak disorot serius akan jadi seakut fenomena korupsi.


Sumber:

TIZEN

Tizen logo and wordmark.png
Tizen screenshot en original.png

Tizen (/ taษชzษ›n /) adalah sistem operasi berbasis Linux untuk perangkat, termasuk smartphone, tablet, di dalam kendaraan infotainment (IVI) perangkat, smart TV, laptop dan kamera pintar. Model lisensi yang melibatkan perangkat lunak yang menggunakan berbagai lisensi open source yang mungkin tidak kompatibel dengan Open Source Initiative (lihat lisensi model yang di bawah), dan kit pengembangan perangkat lunak berpemilik (SDK). Hal ini bertujuan untuk menawarkan pengalaman pengguna yang konsisten di seluruh perangkat. Tizen adalah sebuah proyek dalam Linux Foundation dan diatur oleh Kelompok Pengarah Teknis (TSG) yang terdiri dari Samsung dan Intel antara lain. 
The Tizen Association dibentuk untuk memandu peran industri dari Tizen, termasuk pengumpulan persyaratan, mengidentifikasi dan memfasilitasi model layanan, dan pemasaran industri secara keseluruhan dan pendidikan. Anggota Asosiasi Tizen mewakili setiap sektor utama dari industri mobilitas dan setiap wilayah dunia. Anggota saat ini meliputi operator jaringan telekomunikasi, OEM dan produsen:. Fujitsu, Huawei, Intel, KT Corporation, NEC Casio Mobile Communications, NTT DoCoMo, Orange SA, Panasonic Mobile Communications, Samsung, SK Telecom, Sprint Corporation dan Vodafone  Sementara Tizen Association memutuskan apa yang perlu dilakukan dalam Tizen, Kelompok Pengarah Teknis menentukan kode apa yang sebenarnya dimasukkan ke dalam sistem operasi untuk mencapai tujuan tersebut. Akar Tizen kembali ke Platform Linux Samsung (SLP) dan Proyek LiMo dan pada tahun 2013 Samsung bergabung proyek Bada homegrown ke dalam Tizen. 
Minggu pertama Oktober 2013, NX300M kamera pintar Samsung menjadi produk konsumen pertama berbasis Tizen; itu dijual di Korea Selatan selama satu bulan sebelum OS yang terungkap pada KTT Developer Tizen, kemudian menjadi tersedia untuk pre-order di Amerika Serikat pada awal 2014 dengan tanggal rilis 1 Maret . tablet Tizen pertama diumumkan oleh Systena pada bulan Juni 2013, 10-inch ARM quad-core dengan resolusi 1920x1200 yang akhirnya dikirim pada akhir Oktober 2013 sebagai bagian dari kit pengembangan eksklusif untuk Jepang.  Samsung gear 2 smartwatch menggunakan Tizen dan dirilis pada April 2014.  Samsung zEQ 9000 diharapkan menjadi smartphone yang tersedia secara komersial pertama yang menjalankan sistem operasi, tetapi peluncuran yang direncanakan di Mobile World Congress 2014 tidak terjadi. 
Pada Juni 2014 Samsung mengumumkan kebijakan untuk mengurangi ketergantungan pada Android. Samsung seri Z akan menggunakan Tizen ketimbang Android, dan akan dirilis pertama kali di Rusia.




Ikhtisar 
The Tizen Association  dibentuk untuk memandu peran industri dari Tizen, termasuk pengumpulan persyaratan, mengidentifikasi dan memfasilitasi model layanan, dan pemasaran industri secara keseluruhan dan pendidikan. 
Tizen menyediakan alat pengembangan aplikasi berbasis pada perpustakaan JavaScript jQuery dan jQuery Mobile. Sejak versi 2.0, kerangka aplikasi asli juga tersedia, berdasarkan Terbuka Services Platform dari platform Bada. 
The software development kit (SDK) memungkinkan pengembang untuk menggunakan HTML5 dan teknologi Web terkait untuk menulis aplikasi yang berjalan pada perangkat yang didukung. 
The X Window System dengan Yayasan Perpustakaan Pencerahan digunakan.



Buka lingkungan 
The Core Mobile Web Platform Community Grup  (Coremob) membawa pengembang, produsen peralatan, vendor browser dan operator bersama-sama menyepakati fitur inti yang pengembang dapat bergantung pada. 
Aplikasi HTML5 berjalan pada Tizen, Android, Firefox OS, Ubuntu Touch, Windows Phone, dan webOS tanpa browser. 
Pada akhir Januari 2013, Tizen 2.0 skor tertinggi pada saat itu dalam tes HTML5 dari setiap browser.  Sebagai tes HTML5 tua yang dihapus pada tanggal 13 November 2013, Tizen 2.2 jatuh di bawah BlackBerry 10,2 pada 494 dari 555 poin. [18] Namun, pada Desember 2013 desktop browser telah kembali keuntungan, dan hasil untuk Tizen 2.2 pada perangkat Samsung skor tertinggi secara keseluruhan secara mobile, dengan skor 497 poin. 
Tizen IVI adalah sistem operasi dari Otomotif Kelas Linux Workgroup.  Ini adalah PC yang kompatibel. 
Aplikasi berbasis Qt, GTK + dan kerangka EFL dapat berjalan pada Tizen IVI.  Meskipun tidak ada dukungan resmi untuk kerangka kerja pihak ketiga tersebut, menurut penjelasan di situs Web Tizen SDK  aplikasi Tizen untuk perangkat mobile dapat dikembangkan tanpa bergantung pada Tizen IDE resmi asalkan aplikasi sesuai dengan aturan kemasan Tizen. Pada bulan Mei 2013, pelabuhan komunitas Qt ke Tizen berfokus pada memberikan kontrol GUI asli dan integrasi Qt dengan fitur Tizen OS untuk smartphone.  Berdasarkan port Qt untuk Tizen, Tizen dan mer dapat menukar kode.



Sejarah 
Tizen berasal dari dari proses panjang adopsi Linux oleh produsen. Sebuah pohon keluarga lengkap tersedia. 
Kolaborasi Samsung dengan proyek EFL, dan terutama Carsten Haitzler, dikenal sebagai LiMo selama bertahun-tahun. Itu nama Tizen ketika Intel bergabung pada September 2011, setelah meninggalkan proyek MeeGo. Kesalahpahaman yang umum adalah bahwa Tizen merupakan kelanjutan dari MeeGo. Bahkan, hal ini membangun Samsung Linux Platform (SLP), implementasi referensi disampaikan dalam LiMo.
Pada tanggal 1 Januari 2012, LiMo Foundation berganti nama menjadi Tizen Association. The Tizen Association dipimpin oleh Direksi yang berasal dari Samsung, Intel, Huawei, Fujitsu, NEC, Panasonic, KT Corporation, Sprint Corporation, SK Telecom, Orange, NTT DoCoMo, dan Vodafone. The Tizen Association bekerja sama dengan Linux Foundation, yang mendukung proyek open source Tizen.  
Pada tanggal 30 April 2012, Tizen merilis versi 1.0, yang diberi nama kode Larkspur. 
Pada tanggal 7 Mei 2012, operator nirkabel Amerika Sprint Nextel (sekarang Sprint Corporation) mengumumkan telah setuju untuk menjadi bagian dari Asosiasi Tizen dan direncanakan untuk menyertakan perangkat Tizen bertenaga dalam lineup masa depan mereka. 
Pada tanggal 16 September 2012, Otomotif Kelas Linux Workgroup mengumumkan akan bekerja dengan proyek Tizen sebagai distribusi referensi dioptimalkan untuk beragam aplikasi otomotif seperti Instrumentasi Cluster dan In-Vehicle-Infotainment (IVI) . 
Pada tanggal 25 September 2012, Tizen merilis versi 2.0 alpha, kode-bernama Magnolia.  Ini menawarkan kerangka ditingkatkan berbasis web dengan lebih banyak fitur, dukungan HTML5/W3C API yang lebih baik dan API perangkat yang lebih, multi-proses Web WebKit2 berbasis Runtime dan keamanan yang lebih baik untuk aplikasi Web. Dukungan untuk OpenGL ES telah ditingkatkan. Baru ditambahkan Platform SDK telah disediakan untuk membantu pengembangan platform berbasis Open Build Service (OBS). 
Pada tanggal 18 Februari 2013, Tizen merilis versi 2.0, kode-bernama Magnolia.  Terlepas dari peningkatan lebih lanjut dari kerangka Web dan API, kerangka aplikasi native dengan lingkungan pengembangan Terpadu dan alat-alat yang berhubungan telah ditambahkan fitur pendukung seperti aplikasi latar belakang, mendorong IP, dan text-to-speech. Pencantuman kerangka ini adalah efek dari penggabungan bagian yang diharapkan dari Open Services Platform (OSP) kerangka kerja dan API dari sistem operasi Bada dengan platform Tizen. 
Pada April 2013 Samsung mengumumkan Tizen Port-a-thon. Kampanye ini mendukung pengembang Bada 'awal masuk ke pasar Tizen dengan menyediakan dukungan teknis dan insentif. 
Pada tanggal 17 Mei 2013, Tizen merilis versi 2.1, kode-bernama Nectarine. 
Pada Juli 2013, Samsung mengumumkan Tizen App Challenge, dengan lebih dari $ 4 juta dalam hadiah uang tunai. 
Pada tanggal 22 Juli 2013, Tizen merilis versi 2.2.  
Pada tanggal 9 November 2013, Tizen merilis versi 2.2.1. 
Pada tanggal 3 Juni 2014 Tizen merilis versi 2.3 alpha. 

Perangkat Redwood 
The Redwood Samsung Tizen Z9005 (GT-I8800) adalah high end model pra-produksi dikirim ke pengembang. Ia menggunakan TouchWiz UI dan memiliki desain yang mirip dengan seri Samsung Galaxy. 



Rilis Market 
Perangkat Samsung Galaxy Z dan Aksesoris adalah yang pertama dirilis dengan Tizen sebagai OS utama mereka. 
Diduga, perangkat Tizen pertama akan dilakukan pada semester kedua 2012.  Samsung kemudian menjelaskan bahwa kuartal pertama tahun 2013 bukanlah tanggal peluncuran produk yang sebenarnya, tetapi demonstrasi di Mobile World Congress. [38] Tizen Devices dibuat oleh Samsung dikatakan kapal pada tahun 2013, mungkin pada bulan Agustus atau September,  kemudian diganti menjadi "kemudian pada tahun 2013",  dan kemudian mungkin pada awal 2014. 
Pada Mei 2013, Samsung merilis kode sumber untuk firmware kamera NX2000 dan NX300 mereka. Arsitektur kode sumber ini didasarkan pada Tizen. 
Pada Februari 2014, Samsung meluncurkan Samsung Gear 2 dan Gear 2 Neo, menjalankan Tizen bukannya Android yang digunakan dalam asli Samsung Galaxy Aksesoris.  Pada bulan April 2014, Gear 2 dan Gear 2 Neo, menggunakan Tizen, dibebaskan. Pada tanggal 31 Mei 2014 Samsung merilis update untuk original Galaxy Gear, beralih OS dari Android ke Tizen. 
Pada Juni 2014 Samsung meluncurkan smartphone berbasis Tizen pertama, Samsung Z SM-Z910F.  The Samsung Z akan dirilis di Rusia pada kuartal ke-3, setelah itu akan dibawa ke pasar yang lebih. Pada Juni 2014, di Tizen Developer Conference 2014 Samsung menunjukkan sebuah prototipe dari berbasis Tizen pintar TV. 



Model lisensi 
Tizen 2.x memiliki model lisensi yang rumit, sebagian karena masalah troll paten yang ada di pasar smartphone global . Sementara Apple telah paling agresif paten tidak sah, dan bahkan sengaja mengalihkan beberapa ke troll dikenal  untuk mengejar mitra Tizen (HTC, LG, Samsung, dan banyak lagi), pada awal 2014 lisensi silang antara produsen hardware yang terjadi lebih luas. Memperluas perangkat lunak open source dan mematenkan ekstensi adalah pilihan yang paling lisensi open source tidak membatasi. 
Model pemerintahan yang terbuka Tizen yang diciptakan melalui masukan dari masyarakat, saran, kritik, atau partisipasi, untuk Tizen 3.0.  
Sistem operasi terdiri dari banyak komponen open source. Sejumlah komponen internal yang dikembangkan oleh Samsung (misalnya, boot animasi, kalender, task manager, aplikasi pemutar musik), bagaimanapun, dirilis di bawah Lisensi Flora, pada dasarnya lisensi BSD-atau Apache-style kecuali pemberian paten untuk "Tizen Bersertifikat Landasan "saja. 
Flora tidak disetujui oleh Open Source Initiative.  Oleh karena itu, tidak jelas  Apakah pengembang secara hukum dapat menggunakan kerangka aplikasi asli dan komponen grafis untuk membuat aplikasi GPL. Akses Source code dijamin namun. 
SDK Its dibangun di atas komponen open source, tetapi seluruh SDK telah diterbitkan di bawah non-open-source Samsung lisensi.



Proyek yang terkait 
Bada, sistem operasi untuk ponsel, membentuk kerangka aplikasi asli Tizen 2.0 dan kemudian. 
Pelaksanaan Cordova untuk Tizen  adalah pembungkus library JavaScript yang memungkinkan untuk membangun dan menjalankan Cordova (PhoneGap) berbasis proyek pada Tizen. 
River Trail - tujuan proyek River Trail Intel Lab adalah untuk memungkinkan data paralelisme dalam aplikasi Web. Dengan memanfaatkan beberapa core CPU dan instruksi vektor, River Trail secara signifikan lebih cepat daripada sekuensial JavaScript. 
Sailfish OS, sebuah sistem operasi untuk ponsel




Sumber:

Cara Mendapatkan Penghasilan Tambahan

web desain

Jika Anda penasaran bagaimana caranya menjadi jutawan, jawabannya sederhana saja: mayoritas dari para jutawan tersebut merupakan orang-orang yang mandiri. Bukan berarti bekerja di sebuah perusahaan besar tidak dapat membuat Anda menjadi jutawan, tetapi tips berikut ini dapat menjadi cara singkat untuk menjadi jutawan di usia muda. Jika hanya bergantung dari penghasilan yang didapat bekerja di sebuah perusahaan, Anda mungkin baru menjadi jutawan setelah memasuki usia 40 tahun. Karena itu, berikut kami berikan penjelasan mengenai cara-cara untuk mendapatkan penghasilan tambahan dengan memanfaatkan hal-hal kecil yang menggunakan keahlian Anda.


1. Jasa Penyewaan
Penyewaan atau rental merupakan hal termudah untuk mendatangkan penghasilan tambahan. Anda hanya perlu memanfaatkan aset yang Anda miliki tanpa harus menjualnya, contohnya rumah, apartemen, kendaraan, bahkan barang pecah-belah. Jika rutin dilakukan, uang akan datang dengan sendirinya kepada Anda tiap bulan. Anda memiliki asetnya, Anda memperoleh keuntungannya.

2. Penjualan Software
Software atau perangkat lunak menghasilkan uang hanya dengan memasarkannya secara online melalui internet. Perangkat ini dapat berbentuk apa saja, mulai dari yang berhubungan dengan finansial hingga aplikasi ponsel. Keuntungan utama dari perangkat lunak ini adalah sifatnya yang tersebar luas secara otomatis dan promosinya yang tanpa usaha begitu diunggah ke internet. Siapa pun yang terhubung dengan internet ini dapat melihat produk Anda. Jika Anda memiliki keterampilan membuat perangkat lunak, jenis bisnis ini tentunya sangat sesuai untuk Anda, terlebih dengan fakta bahwa Anda tidak perlu membayar karyawan untuk menciptakan produk. Banyak jutawan yang lahir berkat internet karena biayanya yang murah dan skalanya yang luas.

3. Jasa Les Privat
Jika Anda senang berbicara kepada sekelompok orang dan membagikan ilmu pengetahuan yang Anda miliki, mungkin Anda dapat menjadi seorang pengajar paruh waktu untuk menyalurkan kesenangan tersebut. Sekolah komunitas maupun lembaga pendidikan non-formal terkadang menghadirkan pembicara ahli untuk berbagi pengalaman. Anda juga dapat menjadi guru privat bagi murid-murid sekolah dasar (atau di tingkat yang lebih tinggi) dan hanya mengajar pada akhir pekan sehingga tidak mengganggu jadwal kerja Anda. Tak hanya kemampuan akademis, kemahiran dalam olahraga atau musik juga dapat menjadi bekal untuk mendaftar menjadi guru olahraga atau guru musik paruh waktu.

4. Jasa Penulisan
Hampir semua aspek pekerjaan terkait dengan dunia tulis-menulis. Karena itu, jika memiliki keahlian dalam menulis maupun menyunting, Anda dapat mencoba untuk bekerja paruh waktu sebagai penulis di perusahaan-perusahaan yang membutuhkan jasa penulisan untuk konten situs, bahan promosi, hingga deskripsi produk. Beberapa orang bahkan ada yang sukses hanya dengan menjadi penulis paruh waktu. Jika Anda hobi jalan-jalan, tak ada salahnya untuk mengirimkan karya tulisan Anda ketika mengunjungi suatu tempat ke majalah traveling. Jika beruntung, mungkin tak hanya tulisan Anda yang dibayar, tetapi juga foto-foto Anda sebagai penghasilan tambahan.

5. Desain Web
Mengingat hampir semua jenis bisnis saat ini membutuhkan keberadaan website sebagai salah satu cara promosi, maka seseorang dengan kemampuan untuk mendesain website banyak dicari oleh para pebisnis ini. Kelebihannya, Anda bahkan tidak perlu keluar rumah untuk menggeluti pekerjaan paruh waktu ini.

6. Konsultan IT
Apakah Anda orang yang paling sering diminta bantuan untuk mengurusi masalah internet, email, hingga kerusakan komputer di rumah maupun di kantor? Jika ya, mungkin Anda dapat menerima bayaran atas kemampuan tersebut dengan menjadi seorang konsultan IT profesional.

7. Fotografi
Saat ini ilmu fotografi dapat diperoleh dari mana saja, tak harus dari bangku universitas. Karena itu, jika Anda memiliki kemampuan fotografi yang cukup mumpuni, cobalah tawarkan jasa fotografi Anda kepada teman-teman maupun keluarga, misalnya untuk acara pre-wedding, resepsi pernikahan, atau pemotretan buku tahunan. Mulailah dari proyek yang kecil terlebih dulu sambil mengumpulkan portofolio. Jika merasa sudah mahir, Anda dapat melangkah untuk mengerjakan proyek foto yang lebih besar. Selain itu, karya-karya yang Anda hasilkan di luar acara-acara di atas juga dapat menghasilkan uang, yakni dengan cara dijual ke majalah atau media cetak atau digital lainnya.



Sumber: 
7 Cara Mendapatkan Penghasilan Tambahan

16 June 2014

Lowongan di PT Surveyor Indonesia Surabaya

Company Banner

PT. Surveyor Indonesia didirikan pada tanggal 1 Agustus 1991. Pada awalnya misi PTSI adalah untuk membantu Pemerintah Republik Indonesia dalam memperlancar aliran barang modal dan peralatan ke Indonesia dari seluruh dunia melalui jasa pemeriksaan pra-pengapalan yang bertaraf internasional.
Sejak bulan April 1997, PTSI telah merumuskan misi sebagai perusahaan jasa surveyor dalam arti luas. Dengan rumusan misi yang baru, PTSI memberikan beberapa layanan berupa pemeriksaan teknis, survei, pengkajian, penilaian pengawasan, auditing serta konsultasi.
Jasa-jasa inovatif ini mempunyai manfaat yang sesuai dan memberi kontribusi yang strategis bagi kepentingan nasional dalam jangka panjang. Surveyor Indonesia berkantor pusat di Jakarta dan memiliki 6 kantor cabang dan beberapa unit wilayah kerja di seluruh Indonesia, menyediakan pelayanan baik di pasar dalam negeri maupun luar negeri.


PT. Surveyor Indonesia membutuhkan tenaga baru dengan kualifikasi sbb :
  • Staff Administrasi
  • ISO Secretariat
  • Staff Umum
  • Inspektor
  • Surveyor



13 June 2014

Cara Memberikan Napas Buatan


Klikdokter.com - Mari kita sedikit berandai-andai, di suatu pusat perbelanjaan tiba-tiba seseorang jatuh tergelepar dan henti napas,  tidak ada orang lain selain Anda, apa yang akan Anda lakukan?
Dokter tidak selalu ada dimana pun dan kapan pun, jadi ada baiknya kita sedikit memahami pertolongan pertama yang mampu kita lakukan. Jika ada orang yang terjatuh dan tak sadarkan diri, yang perlu Anda lakukan adalah megecek apakah orang itu masih bernafas?
Jika tidak, panggil bantuan (Anda bisa menyuruh orang di sekitar Anda menelpon ambulans). Langkah selanjutnya rasakan denyut nadi korban di leher, teraba atau tidak. Jika tidak, Anda harus melakukan resusitasi jantung paru (RJP) atau biasa dikenal dengan istilah CPR  dalam bahasa Inggris. 


Resusitasi Jantung Paru (RJP)
RJP memiliki tujuan untuk memancing jantung agar melakukan fungsinya kembali, berikut garis besar tata laksana RJP:
  1. Letakkan satu tangan Anda di dada pasien
  2. Diikuti dengan satu tangan di atasnya
  3. Lalu lakukan gerakan menekan dengan siku lurus
  4. Lakukan sebanyak 30 kali
  5. Lakukan dengan kecepatan 100 kali per menit, Anda bisa menggunakan irama lagu “Stay Alive- Bee Gees” sebagai acuan.
  6. Setelah 30 kali, berikan nafas bantuan melalui mulut pasien, berikut tata laksananya:

  • Dongakkan sedikit kepala
  • Tutup lubang hidung dan tiup dengan kuat.
  • Lakukan ini sebanyak 2 kali dan cek apakah denyut nadi pasien sudah teraba.
  • Jika belum ulangi dari penekanan dada kembali, hal ini bisa dilakukan terus menerus sampai pertolongan yang dbutuhkan datang.


Untuk melakukannya dengan tepat, Anda perlu latihan, di negara negara maju, setiap orang dewasa diberikan pelatihan khusus oleh tenaga profesional dan diberikan diberikan sertifikat. Jadi Anda juga tidak mau ketinggalan kan?
Bagi Anda yang ingin mengetahui lebih jauh mengenai topik ini, silakan ajukan pertanyaan Anda di fitur Tanya Dokter Klikdokter.com di laman utama website kami. Salam hidup sehat![](AK)







Ditulis oleh:
dr. Adithia Kwee
Anggota Redaksi Medis
Klikdokter.com

12 June 2014

Formasi CPNS untuk Semua Jurusan Sebesar 5%

BANDUNG – Pemerintah berencana membuka formasi CPNS untuk semua jurusan. Hal ini dilakukan untuk memberikan kesempatan pada para sarjana jurusannya tidak ada dalam formasi yang telah ditetapkan untuk mengisi jabatan tertentu.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Azwar Abubakar mengatakan, gagasan itu terinspirasi dari sejumlah bank yang ternyata menerima pegawai dari semua jurusan. “Bahkan ada seorang sarjana Teknik Nuklir yang pernah menjabat sebagai Direktur Utama sebuah bank BUMN, dan ternyata sukses,” ujarnya di sela-sela kuliah umum di Institut  Teknologi Bandung (ITB), di Bandung, Senin (02/06).


Dikatakan, beberapa bank besar seperti City Bank, Bank Mandiri, Bank BNI menerima pegawai dari semua jurusan, baik teknik, manajemen, ekonomi, accounting, sastra, pertanian, kehutanan, dan sebagainya. Setelah diterima, mereka dilatih terus menerus, dan ternyata banyak yang berhasil. “Kenapa kita tidak buat seperti itu,” imbuh Azwar.

Dipihak lain, Azwar memahami bahwa dalam rekrutmen CPNS belakangan ini ada beberapa jurusan yang tidak ada formasinya. Karena itu, dalam rekrutmen CPNS dan Aparatur Sipil Negara (ASN) pada umumnya, tetap ada formasi untuk jabatan fungsional tertentu dan akan dibuka formasi untuk semua jurusan. “Jumlahnya tidak banyak, maksimal lima persen dari formasi. Jangan sampai mereka bilang, lulusan ini kok tidak ada formasinya,” ujarnya.

Menurut rencana, sekitar pertengah Juni ini pemerintah akan menetapkan  formasi ASN dari masing-masing instansi pemerintah, untuk selanjutnya lowongannya diumumkan. “Pelaksanaan pendaftaran dan test kompetensi dasar mudah-mudahan bisa dimulai pertengahan Juli, setelah pemilihan presiden,” tambah Menteri. (ags/HUMAS MENPANRB)



Sumber:
Formasi CPNS, 5% untuk Semua Jurusan

Moderator Debat Capres 2

Mengenal sosok Ahmad Erani, moderator debat capres jilid II

Merdeka.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menggelar debat capres-cawapres putaran pertama pada Senin (9/6). Pada debat pertama, KPU menunjuk Direktur Pusat Kajian Anti Korupsi (PUKAT) UGM Zainal Arifin Mochtar.

Pada debat kedua dengan tema Pembangunan Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial, KPU menunjuk Ahmad Erani Yustika sebagai moderator. Debat akan digelar pada Minggu (15/6). 
Siapa Ahmad Erani Yustika?


Seperti dilansir dari website resminya, ahmaderani.com, Rabu (11/6), pria ini lahir di Ponorogo 1973. Dia menyelesaikan gelar sarjana dari Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan (IESP) Fakultas Ekonomi Universitas Brawijaya, 1996. Setelah lulus aktif mempublikasikan tulisan diberbagai media massa. Sudah sekitar 500 artikel telah diterbitkan di koran atau majalah nasional dan jurnal ilmiah. 

Hasil karyanya pernah dipresentasikan dalam forum-forum seminar nasional maupun internasional. Pada 2001 dia menuntaskan studi post-graduate (MSc) dan 2005 menyelesaikan studi doktoral (Ph.D). Semuanya di University of Gottingen (Georg-August-Universitt Gottingen), Jerman. 

Ahmad Erani bisa sekolah di luar negeri setelah mendapatkan beasiswa melalui GTZ dan DAAD dengan spesialisasi Ekonomi Kelembagaan. Sejak 1997 bekerja sebagai dosen di kampus almamater dan menjabat sebagai Ketua Program Studi Magister Ilmu Ekonomi, Pascasarjana Fakultas Ekonomi, Universitas Brawijaya (2007-2009) dan Pembantu Dekan I (Akademik) Agustus 2009 April 2010. 

Di luar itu, mulai 2008 dia juga menjadi Direktur Eksekutif INDEF (Institute for Development of Economics and Finance), Jakarta. Sejak 2010 hingga sekarang menjadi Anggota BSBI (Badan Supervisi Bank Indonesia), serta menjadi Ketua Focus Group Infrastruktur Pengurus Pusat ISEI (2012-2015). 

Pada 2006 dan 2009 terpilih sebagai Dosen Berprestasi I Universitas Brawijaya dan dosen berprestasi tingkat nasional dan 2007. Mulai 1 Juni 2010 diangkat sebagai Guru Besar Ilmu Ekonomi Kelembagaan di Fakultas Ekonomi Universitas Brawijaya. Pengukuhan dilakukan pada 30 Desember 2010.

Sumber: 







Profile
AHMAD ERANI YUSTIKA, lahir di Ponorogo (1973). Menyelesaikan gelar sarjana dari Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan (IESP) Fakultas Ekonomi – Universitas Brawijaya, 1996. Setelah lulus aktif mempublikasikan tulisan diberbagai media massa (sekitar 500 artikel telah diterbitkan di koran/majalah nasional) dan jurnal ilmiah. Di samping itu, telah mempresentasikan paper dalam forum-forum seminar nasional maupun internasional. Pada 2001 menuntaskan studi post-graduate (MSc) dan 2005 menyelesaikan studi doktoral (Ph.D), semuanya di University of Gรถttingen (Georg-August-Universitรคt Gรถttingen), Jerman (melalui beasiswa GTZ dan DAAD), dengan spesialisasi Ekonomi Kelembagaan. Sejak 1997 bekerja sebagai dosen di kampus almamater dan menjabat sebagai Ketua Program Studi Magister Ilmu Ekonomi, Pascasarjana Fakultas Ekonomi – Universitas Brawijaya (2007-2009) dan Pembantu Dekan I (Akademik) Agustus 2009 – April 2010. Di luar itu, mulai 2008 – saat ini mengemban amanah sebagai Direktur Eksekutif INDEF (Institute for Development of Economics and Finance), Jakarta. Sejak 2010 (Maret) sampai saat ini menjadi Anggota BSBI (Badan Supervisi Bank Indonesia), serta menjadi Ketua Focus Group Infrastruktur Pengurus Pusat ISEI (2012-2015). Pada 2006 dan 2009 terpilih sebagai Dosen Berprestasi I Universitas Brawijaya (dan dosen berprestasi tingkat nasional) dan 2007 terpilih sebagai penulis buku paling produktif di Fakultas Ekonomi – Universitas Brawijaya. Mulai 1 Juni 2010 diangkat sebagai Guru Besar Ilmu Ekonomi Kelembagaan di Fakultas Ekonomi Universitas Brawijaya (pengukuhan dilakukan pada 30 Desember 2010). Kontak bisa dikirim via email ke: ahmaderani@gmail.com; erani73@ub.ac.id. 

Sumber:

08 June 2014

Perbedaan Antara QA & QC





Quality Assurance (QA)
Quality Assurance (QA) adalah cara untuk mencegah kesalahan atau cacat pada produk yang diproduksi dan menghindari masalah ketika memberikan solusi atau jasa kepada pelanggan. QA diterapkan untuk produk fisik dalam pra-produksi untuk memverifikasi apa yang akan dibuat memenuhi spesifikasi dan persyaratan, dan selama manufaktur produksi berjalan dengan memvalidasi sampel banyak memenuhi kontrol kualitas yang ditetapkan. QA juga diterapkan untuk perangkat lunak untuk memverifikasi bahwa fitur dan tujuan bisnis fungsi bertemu, dan kode yang relatif bebas bug sebelum pengiriman atau merilis produk perangkat lunak baru dan versi.
Quality Assurance mengacu pada kegiatan administrasi dan prosedural diimplementasikan dalam sistem mutu sehingga persyaratan dan tujuan untuk produk, jasa atau kegiatan akan terpenuhi. Ini adalah pengukuran yang sistematis, dibandingkan dengan standar, pemantauan proses dan umpan balik terkait loop yang menganugerahkan pencegahan kesalahan. Hal ini dapat dibandingkan dengan kontrol kualitas, yang difokuskan pada proses output.
Dua prinsip yang termasuk dalam Quality Assurance adalah: "Cocok untuk tujuan", produk harus sesuai untuk tujuan yang dimaksudkan; dan "kanan pertama kalinya", kesalahan harus dihilangkan. QA meliputi manajemen kualitas bahan baku, rakitan, produk dan komponen, jasa yang berhubungan dengan produksi, dan manajemen, produksi dan proses pemeriksaan. 
Kualitas yang sesuai ditentukan oleh pengguna produk, klien atau pelanggan, bukan oleh masyarakat pada umumnya. Hal ini tidak berhubungan dengan biaya, dan kata sifat atau deskripsi seperti "tinggi" dan "miskin" tidak berlaku. Sebagai contoh, produk harga rendah dapat dilihat sebagai memiliki kualitas tinggi karena sekali pakai, di mana yang lain dapat dilihat sebagai memiliki kualitas yang buruk karena tidak pakai.



Quality Control (QC)
Pengendalian mutu (Quality Control), atau QC untuk akronimnya, adalah suatu proses yang pada intinya adalah menjadikan entitas sebagai peninjau kualitas dari semua faktor yang terlibat dalam kegiatan produksi. Terdapat tiga aspek yang ditekankan pada pendekatan ini, yaitu:
  1. Unsur-unsur seperti kontrol, manajemen pekerjaan, proses-proses yang terdefinisi dan telah terkelola dengan baik, kriteria integritas dan kinerja, dan identifikasi catatan.
  2. Kompetensi, seperti pengetahuan, keterampilan, pengalaman, dan kualifikasi.
  3. Elemen lunak, seperti kepegawaian, integritas, kepercayaan, budaya organisasi, motivasi, semangat tim, dan hubungan yang berkualitas.
Lingkup kontrol termasuk pada inspeksi produk, di mana setiap produk diperiksa secara visual, dan biasanya pemeriksaan tersebut menggunakan mikroskop stereo untuk mendapatkan detail halus sebelum produk tersebut dijual ke pasar eksternal. Seseorang yang bertugas untuk mengawasi (inspektur) akan diberikan daftar dan deskripsi kecacatan-kecacatan dari produk cacat yang tidak dapat diterima (tidak dapat dirilis), contohnya seperti keretak atau kecacatan permukaan. Kualitas dari output akan beresiko mengalami kecacatan jika salah satu dari tiga aspek tersebut tidak tercukupi.
Penekanan QC terletak pada pengujian produk untuk mendapatkan produk yang cacat. Dalam pemilihan produk yang akan diuji, biasanya dilakukan pemilihan produk secara acak (menggunakan teknik sampling). Setelah menguji produk yang cacat, hal tersebut akan dilaporkan kepada manajemen pembuat keputusan apakah produk dapat dirilis atau ditolak. Hal ini dilakukan guna menjamin kualitas dan merupakan upaya untuk meningkatkan dan menstabilkan proses produksi (dan proses-proses lainnya yang terkait) untuk menghindari, atau setidaknya meminimalkan, isu-isu yang mengarah kepada kecacatan-kecacatan di tempat pertama, yaitu pabrik. Untuk pekerjaan borongan, terutama pekerjaan-pekerjaan yang diberikan oleh instansi pemerintah, isu-isu pengendalian mutu adalah salah satu alasan utama yang menyebabkan tidak diperbaharuinya kontrak kerja.



Perbedaan Antara QA & QC (Difference between QA and QC)
Slide1.jpg
1.
  • QA : Satu set terencana dan sistematis kegiatan yang diperlukan untuk memberikan keyakinan yang memadai bahwa persyaratan yang ditetapkan dengan benar dan produk atau jasa sesuai dengan persyaratan yang ditentukan. (a planned and systematic set of activities necessary to provide adequate confidence that requirements are properly established and products or services conform to specified requirements.)
  • QC : Proses dimana kualitas produk dibandingkan dengan standar yang berlaku; dan tindakan diambil ketika ketidaksesuaian terdeteksi. (The process by which product quality is compared with applicable standards; and the action taken when non-conformance is detected.)
2. 
  • QA : Suatu kegiatan yang membangun dan mengevaluasi proses untuk menghasilkan produk. (An activity that establishes and evaluates the processes to produce the products.)
  • QC : Suatu kegiatan yang memverifikasi jika produk memenuhi standar yang telah ditentukan. (An activity which verifies if the product meets pre-defined standards.)
3. 
  • QA : Membantu menetapkan proses. (Helps establish processes.)
  • QC : Mengimplementasikan proses. (Implements the process.)
4. 
  • QA : Membentuk program pengukuran untuk mengevaluasi proses. (Sets up measurements programs to evaluate processes.)
  • QC : Memverifikasi jika atribut tertentu (s) berada dalam produk atau jasa tertentu. (Verifies if specific attribute(s) are in a specific product or service.)








Sumber:

Kamera Mata-Mata (Spy Camera)



5 Kamera mini dengan bentuk unik seperti, kacamata, pulpen, kunci mobil, jam tangan, dll di Lazada.co.id, FREE ONGKIR* & Bisa Bayar Dirumah*! Klik Disini:
1. Kamera Kacamata -> http://lzd.co/KameraKacamata
2. Kamera Kunci Mobil -> http://lzd.co/KameraKunciMobil
3. Kamera Pulpen -> http://lzd.co/KameraPulpen
4. Kamera Jam Tangan -> http://lzd.co/KamerajamTangan
5. Kamera Mini -> http://lzd.co/KameraMiniDV



Sumber: 
https://www.facebook.com/photo.php?fbid=680798391993867&set=a.287698321303878.65487.285293831544327&type=1

07 June 2014

OBJECT2VR

Object2VR mengambil serangkaian gambar dari sebuah objek (atau subjek) dari berbagai sudut dan posisi dan dari mereka menciptakan interaktif 360 ยบ film obyek. 

Update untuk 3.0 (2014/05/06)

Sumber: 


Prabowo-Hatta > atau < Jokowi-JK


Pemilihan Umum Legislatif (PiLeg) telah dilaksanakan pada tanggal 9 April 2014. Pada Hari Rabu tanggal 9 Juli 2014 mendatang, akan dilaksanakan Pemilihan Umum Presiden (PilPres). Ada 2 pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (CaWaPres), yaitu: 
  1. Prabowo-Hatta ( H. Prabowo Subianto - H.M. Hatta Rajasa)
  2. Jokowi-JK (Ir. H. Joko Widodo - H.M. Jusuf Kalla)


Anda masih bingung dalam menentukan Presiden dan Wakil Presiden? 

Berikut ini tips / panduan dalam memilih Presiden dan Wakil Presiden:

1. Visi Misi

    2. Track Record / Rekam Jejak

    3. Orang yang bercita-cita, membuat bangsa berpihak bagi orang miskin

    4. Mendorong penegakkan hukum, tanpa pandang bulu (http://berita.plasa.msn.com/nasional/8-panduan-mudah-memilih-caleg)
    • Pro dengan KPK, Hakim, Jaksa, Polisi beserta derivatnya.

    5. Mendorong persahabatan bukan permusuhan (http://berita.plasa.msn.com/nasional/8-panduan-mudah-memilih-caleg), bisa kita lihat saat kampanye
    • Tidak melakukan black campaign (kampanye hitam), negative campaign (kampanye negatif), atau pun kampanye ilegal, terhadap orang maupun pihak lain. 
    • Stop memfitnah, menghujat, menghina, membenci karena salah satu pasangan akan menjadi pemimpin negara kita. Berhentilah mempermalukan Pemimpin Indonesia yang akan datang.
    • Abdullah menuturkan, dalam poin "dilihat", pemilih hendaknya melihat apa yang dilakukan para kandidat selama kampanye. Ia menambahkan, perilaku calon pemimpin dalam pemerintahan nanti tecermin dari bagaimana caranya berkampanye. "Dilihat dulu, selama kampanye perilaku mereka bagaimana. Apa legalkan politik uang atau halalkan segala cara? Saling menjatuhkan atau tidak?" ujarnya (http://indonesiasatu.kompas.com/read/2014/07/03/1926221/pilih.pemimpin.harus.dilihat.diraba.diterawang.?utm_source=WP&utm_medium=box&utm_campaign=Ktswp).

    6. Tidak melakukan kecurangan dalam Pemilu
    • Tidak melakukan money politics (politik uang).
    • Tidak melakukan mark up jumlah pemilih. 
    • Tidak melakukan metode "jumlah ganda".

    7. Kita lihat temannya: rekan politik, mitra koalisi, relawan, dll.
    • Jika temannya suka mencuri (korupsi), maka sulit untuk melakukan penegakkan hukum KKN. 
    • Jika temannya suka membuang sampah sembarangan, maka sulit menciptakan kebersihan. 
    • Jika temannya berpotensi menimbulkan masalah, maka bangsa ini akan berpotensi bermasalah. 

    8. Tegas
    • Sikap tegas yang dimaksud, bukan hanya dilihat dari penampilan fisik, bicara bersemangat, bersuara lantang, suka marah-marah, emosian, asal gebrak meja, asal lempar asbak, asal tembak. Tegas bisa dilihat dari sosok pemimpin yang tidak memiliki keragu-raguan dan cepat memutuskan sesuatu. Tegas bisa dilihat dari ketulusan hati.
    • Tegas bisa didefinisikan: Berani memutuskan dan berani mengambil resiko. 
    • Kata tegas sangat berkaitan dengan hati, yaitu memiliki prinsip dan bertindak sesuai dengan hukum positif yang berlaku; dan melakukan apa yang dikatakan dan mengatakan apa yang dilakukan.

    9. Public Service Oriented
    • Pemimpin yang baik adalah pemimpin yang bekerja melayani rakyat (kepala pelayan publik), bukan yang malah menyuruh rakyat melayaninya. 
    • Pemimpin yang santun, tidak arogan.

    10. Loading...

    11. Please wait...



    Siapa yang terbaik, Prabowo-Hatta > atau < Jokowi-JK?
    Silakan tentukan. 
    Pilihan subjektif atau objektif, pilihan emosional atau rasional?
    Semuanya tergantung pada Anda. 
    Kedua figur capres-cawapres memiliki daya magnetis pribadi yang kuat, tapi keduanya bukan manusia sempurna. 
    Keduanya sama dengan kita, memiliki kebaikan dan juga kelemahan. 
    Pilihlah yang memiliki kebaikan lebih, dan keburukan atau kelemahan yang minimal. 
    begITU...







    Sumber: